Cara Live TikTok Mudah di Semua Perangkat untuk Pemula

primaradio.co.id – Saat ini ada banyak metode mudah untuk memperoleh keuntungan, salah satunya dengan mengetahui cara live TikTok. Seperti yang sudah masyarakat ketahui bahwa saat ini aplikasi tersebut memiliki kepopuleran yang meningkat secara tajam.

Baca juga: Cara Memulai Live Streaming Di Tiktok Dapat Penghasilan

Sebelumnya TikTok banyak pengguna memakainya hanya terbatas pada konten hiburan saja. Saat ini banyak sekali fitur menguntungkan bagi pengguna ketika menggunakannya. Salah satunya adalah berjualan baik promosi produk lewat postingan maupun streaming.

Pada dasarnya aktivitas tersebut dapat dilakukan secara mudah oleh siapapun. Namun beberapa pihak mengaku kesulitan saat ingin siaran langsung. Sehingga untuk memudahkannya silahkan menyimak informasinya disini.

Tutorial Cara Live TikTok Pasti Berhasil bagi Pemula di Semua Perangkat

Cara Live TikTok
Ilustrasi orang yang sedang live TikTok melalui HP

Aplikasi ini sengaja menghadirkan salah satu fitur baru bagi pengguna. Tujuannya adalah agar interaksi antar pengguna satu dengan lainnya semakin terjalin. Tidak jarang banyak influencer lahir dan terkenal ketika menggunakan metode tersebut.

Selain berjualan masih banyak aktivitas lain yang bisa pengguna lakukan ketika siaran langsung. Hal tersebut seperti streaming game, berbincang-bincang dengan viewers maupun mukbang. Tentu saja ada beberapa cara live TikTok yang dapat Anda lakukan di berbagai perangkat, yaitu:

  1. Via HP

Pengguna dapat melakukan siaran langsung dengan mudah menggunakan smartphone. Tentu saja langkah pertama ini menjadi metode sederhana bagi semua pengguna. Mengingat saat ini hampir semua orang memiliki APK-nya pada HP masing-masing.

Hanya menggunakan smartphone iPhone maupun Android Anda sudah bisa melakukan live dengan lancar. Pertama silahkan untuk membuka aplikasi TikTok pada smartphone masing-masing. Berikutnya klik tanda plus pada bagian bawah layar.

Untuk bisa siaran langsung lanjutkan dengan menekan menu “Live”. Jika yakin untuk siaran langsung maka ketuk go live dan Anda sudah berhasil melakukan siaran langsung.

  1. Via PC

Cara live TikTok berikutnya bisa pengguna lakukan menggunakan PC. Namun pastikan perangkat sudah support dengan kamera bagus agar hasilnya terlihat jelas. Untuk mengaksesnya Anda bisa membuka website pada browser dengan masuk pada situsnya.

Lalu cari tombol berbentuk tambah pada bagian samping kiri atau bawah layar. Geser lagi untuk menemukan menu “Go” agar bisa melakukan streaming. Sebelumnya silahkan menekan pada pilihan menu “Setting”.

Disini pengguna perlu menempelkan URL server beserta dengan streaming key. Setelah selesai bukalah aplikasi ketiga, yaitu OBS. Tujuannya adalah agar kualitas video ketika siaran langsung bisa meningkat.

Cara live TikTok pada PC membutuhkan bantuan APK ketiga. Sehingga individu perlu mengetahui cara settingnya dengan baik. Lanjutkan masuk pada menu “Setting” dan tekan pilihan stream type.

Setelah itu individu bisa memilih fitur custom stream server dan apply. Tekan start streaming bagi pengguna yang ingin memulai siaran.

  1. Streaming Mobile Legends

Platform tersebut juga memberikan kesempatan bagi gamers untuk menunjukkan skill dan kepiawaiannya dalam bermain. Sama seperti pengguna lainnya, disini gamers juga mendapatkan kesempatan sama untuk keuntungan besar melalui gift saat siaran.

Cara live TikTok ketiga membutuhkan aplikasi bernama CameraFi Live. Setelah itu silahkan menekan fitur layar dan gunakan custom RTMP. Setelahnya individu bisa melihat dua kolom menu, yaitu “URL RTMP” dan “Streaming”.

Berikutnya silahkan buka PC atau MAC dan login di akun TikTok masing-masing. Pilihlah menu “Live” dan lanjutkan tekan pilihan siarkan. Begitu selesai pengguna akan menemukan kunci streaming, yang terdapat kode URL server.

Copy kode itu dan masukkan ke dalam URL RTMP di CameraFi. Berikutnya jangan lupa untuk menyalin kode kunci streaming lalu masukkan pada menu “Streaming” di APK CameraFi. Individu perlu menekan menu “Start” pada aplikasi tersebut untuk memulai.

Selanjutnya buka platform TikTok dan pilih siaran. Tekan menu “Go” dan pengguna sudah bisa melakukan streaming game dengan bebas.

  1. Cara Live TikTok Bersama-sama

Platform ini juga memiliki fitur lain bagi pengguna agar saling mengenal. Hal ini memungkinkan beberapa akun untuk melakukan siaran secara bersama-sama sekaligus. Sehingga dari sini akan semakin banyak pengguna bisa berinteraksi dengan baik.

Untuk tutorialnya sendiri cukup simple, pertama silahkan login pada akun masing-masing. setelah itu klik tombol (+) di bagian bawah tampilan layar aplikasi. Pilih menu “Siaran” dan tekan tombol “Go”.

Setelah itu Anda bisa mencari ikon yang terletak pada bagian pojok kiri sebelah bawah. Daftarkan diri sebagai host untuk mengundang mutual lain atau bahkan orang lain. Untuk mengundang silahkan tekan pada menu “Undang”.

  1. Tanpa Minimal Followers

Pada dasarnya cara live TikTok memiliki syarat minimal followers jika ingin melakukannya. Minimal akun harus memiliki 1000 pengikut jika ingin melakukan siaran. Namun faktanya ada beberapa metode bagi pengguna yang memiliki pengikut di bawah 1000.

Triknya yang bisa pengguna lakukan adalah buka APK dan login menggunakan akun sendiri. Silahkan masuk halaman profil lalu tekan pilihan titik tiga pada bagian pojok. Selanjutnya masuk di halaman pengaturan dan scroll ke bawah sampai menemukan repost a problem.

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini