Resep Minuman Hangat Tradisional untuk Detoks Kolesterol dan Darah Tinggi

Primaradio.co.id – Resep minuman hangat tradisional untuk detoks kolesterol dan darah tinggi bisa menjadi solusi kalian yang bermasalah dengan kesehatan tubuh. Mulai dari penyakit kecil dan sepele hingga yang berat bisa datang sewaktu-waktu menyerang tubuh.

Baca Juga : Resep Smoothie Mangga, Minuman Segar dan Nikmat Banget

Oleh karenanya, kalian harus menjaga tubuh setiap hari agar selalu sehat dan bugar. Cara yang paling efektif, yaitu mempraktikkan gaya hidup sehat sehari-hari. Misalnya, berolahraga rutin, beristirahat cukup, banyak mengonsumsi sayur dan buah, dan yang lainnya.

Lebih efektif lagi merekomendasikan kalian mengonsumsi resep minuman hangat tradisional untuk detoks kolesterol dan darah tinggi yang banyak khasiatnya. Salah satu manfaatnya, yaitu mampu mendetoksifikasi tubuh agar racun-racun di dalam tubuh keluar. Dengan begitu, kalian bisa terhindar dari berbagai macam penyakit.

Mengenal 5 Resep Minuman Hangat Tradisional untuk Detoks Kolesterol dan Darah Tinggi

Sedikit menyinggung detoksifikasi di mukadimah yang seharusnya kalian lakukan. Proses mengeluarkan racun di dalam tubuh secara alami melalui buang air kecil atau besar, keringat, dan yang lainnya.

Kalian harus memahami dulu bahwa detoks tubuh sangat penting. Setelah itu, mempelajari cara detoks alami yang lebih efektif bagi tubuh manusia. Rekomendasi salah satu caranya, yaitu mengonsumsi minuman herbal yang berkhasiat menyehatkan tubuh.

Ada lima resep khusus minumannya yang harus kalian ketahui selengkapnya. Lalu, apa saja 5 resep minuman hangat tradisional untuk detoks kolesterol dan darah tinggi yang benar-benar berkhasiat? Berikut informasi selengkapnya untuk kalian.

Resep Wedang Jahe Kunyit

Resep yang pertama, yaitu wedang jahe kunyit. Kalian mungkin ada yang pernah membuatnya di rumah dan mengonsumsinya untuk menghangatkan tubuh. Ternyata salah satu dari 5 resep minuman hangat tradisional untuk detoks kolesterol dan darah tinggi yang satu ini juga berkhasiat mengeluarkan racun dari dalam tubuh.

Bahan-bahan:

  • 300 ml air matang
  • 2 cm jahe
  • 2 cm kunyit
  • ½ buah jeruk nipis 
  • 1 sendok makan madu

Cara membuatnya:

  • Bersihkan dulu jahe dan kunyit, lalu parut hingga lembut. Setelah itu, siapkan panci ukuran kecil dan rebus air yang sudah disediakan.
  • Rebus dengan api kompor kecil saja, lalu masukkan parutan jahe dan kunyit ke dalamnya. Aduk perlahan dan rebus hingga mendidih.
  • Matikan kompor dan biarkan beberapa saat hingga menghangat. Setelah itu, siapkan gelas dan tuangkan minuman jahe kunyit ke dalamnya dengan menyaringnya dulu.
  • Tambahkan madu dan beri perasan jeruk nipis. Aduk sebentar, lalu kalian bisa meminum ramuan herbal tersebut.

Resep Teh Lemon Kayu Manis

5 resep minuman hangat tradisional untuk detoks kolesterol dan darah tinggi berikutnya, yaitu teh lemon kayu manis. Kalian tentu bisa menebak beberapa bahan untuk membuat minuman herbal tersebut. Untuk lebih jelasnya, baca dulu resepnya berikut.

Bahan-bahan :

  • 1 sendok makan teh tubruk atau 2 buah teh celup
  • 1 buah jeruk lemon segar dipotong menjadi dua
  • 2 buah kayu manis masing-masing panjang 5 cm
  • Madu secukupnya
  • 250 ml air 

Cara membuatnya:

  • Siapkan sebuah panci kecil, lalu rebus air diatas api kompor kecil saja. Masukkan teh dan kayu manis. Aduk perlahan.
  • Setelah mendidih, segera matikan kompor dan diamkan beberapa saat agar tidak terlalu panas. Siapkan gelas untuk wadahnya. 
  • Tuangkan minuman hangatnya ke dalam gelas dengan menyaringnya dulu. Setengah jeruk lemon dipotong-potong sesuai selera, lalu masukkan beberapa ke dalam gelas. Setengahnya lagi diperas ke dalam gelas untuk mengambil sarinya.
  • Tambakan madu secukupnya, lalu aduk sebentar. Silahkan menikmati minuman teh lemon kayu manis selagi hangat.

Resep Teh Serai Jeruk Nipis

Masih ada 5 resep minuman hangat tradisional untuk detoks kolesterol dan darah tinggi berikutnya. Kalian juga harus mencoba minuman herbal yang satu ini karena berkhasiat menurunkan kolesterol dan darah tinggi. Berikut resep selengkapnya.

Bahan-bahan:

  • 50 gram serai dipotong halus
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 sendok teh teh tubruk
  • Madu secukupnya
  • Air secukupnya

Cara membuatnya:

  • Rebus air secukupnya dengan api kompor kecil saja hingga mendidih. Lalu, masukkan potongan serai dan masak sekitar 10 menit sambil mengaduknya perlahan.
  • Matikan kompor, lalu masukkan masukkan teh. Aduk sebentar dan tutup pancinya untuk mendiamkan nya beberapa menit agar larut.
  • Setelah itu, siapkan gelas dan tuangkan minuman ke dalamnya sambil menyaringnya. Tambahkan madu secukupnya dan perasan jeruk nipis.

Resep Teh Tubruk Tawar

Teh tubruk tawar menjadi salah satu dari 5 resep minuman hangat tradisional untuk detoks kolesterol dan darah tinggi. Kalian mungkin pernah mencicipi teh tawar yang kurang enak karena tidak ada pemanis alias gula di dalamnya. Cara membuatnya cukup mudah seperti resep berikut.

Bahan-bahan:

  • 2 sendok makan teh tubruk hitam
  • 1 lembar daun pandan
  • 300 ml air

Cara membuatnya:

  • Rebus air dalam panci kecil hingga mendidih, lalu angkat. Setelah itu, siapkan gelas besar atau teko bersih.
  • Masukkan teh hitam dan simpulan daun pandan ke dalam gelas atau teko. Lalu, tuangkan air panas ke dalamnya. Aduk merata dan diamkan sekitar 5 menit agar tehnya larut.
  • Setelah itu, tuangkan ke dalam gelas dengan menyaring minumannya dulu. Selamat menikmatinya.

Resep Wedang Secang Alang-alang

Berikutnya ada wedang secang alang-alang yang termasuk 5 resep minuman hangat tradisional untuk detoks kolesterol dan darah tinggi. Cara membuatnya juga tidak begitu sulit, seperti resepnya berikut.

Bahan-bahan:

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini