Cara Screenshot HP Samsung Mudah dan Tanpa Aplikasi 2023

Primaradio.co.id – Bagi pemilik baru ponsel Samsung, simak cara screenshot HP Samsung berikut ini.

Pengguna smartphone, tidak terkecuali Samsung kerap mengambil screenshot atau tangkapan layar untuk berbagai keperluan. Ponsel dari Korea Selatan ini memang menyediakan fasilitas melakukan screenshot.

Umumnya, screenshot dilakukan untuk menyimpan gambar yang disukai ataupun mendapatkan informasi yang ada di layar ponsel dengan cepat. Seperti namanya, hasil tangkapan layar itu akan tersimpan otomatis dalam bentuk foto atau gambar di galeri smartphone.

Pada HP Samsung, terdapat beberapa cara untuk mengambil tangkapan layar. Beberapa kiat ini akan sangat cocok bagi kamu pengguna brand HP tersebut, terutama pengguna baru. Adapun deretan cara ini mudah untuk kamu lakukan dan tidak perlu mengeluarkan biaya sepeserpun.

Lalu apa saja cara screenshot HP Samsung? Berikut penjelasan selengkapnya!

Cara Screenshot HP Samsung

cara-screenshot-hp-samsung-
Ilustrasi ponsel (Pixabay.com/Pexels)

Mengutip website resmi Samsung, ternyata tersedia beragam cara untuk melakukan tangkapan layar menggunakan ponsel mereka. Beberapa di antaranya melalui kombinasi tombol, rolling screenshot, swipe layar, dan lainnya.

Lewat Kombinasi Tombol Daya dan Volume Bawah

Metode atau cara screenshot HP Samsung yang pertama dengan memanfaatkan kombinasi tombol volume bawah dan tombol daya/power. Cara ini sudah begitu populer bagi kebanyakan orang, bahkan bukan hanya pengguna HP Samsung. Pasalnya mayoritas ponsel Android menyediakan fitur yang sama untuk mengambil screenshot.

Dalam hal ini, kamu hanya perlu menekan tombol power serta volume bawah secara bersamaan. Hasilnya pun akan langsung terlihat. Sistem akan menjalankan perintah dan tangkapan layarakan tersimpan otomatis di dalam galeri. Bahkan beberapa detik setelah kamu mengambil screenshot, kamu bisa melihat preview-nya tanpa perlu ke galeri foto. Mudah bukan?

Mengusap Layar

Rupanya bukan hanya ponsel Oppo yang menyediakan fitur screenshot dengan cepat melalui jari tangan, melainkan juga HP Samsung. Nama fiturnya adalah Palm swipe to capture dan cukup eksklusif hanya ada di perangkat buatan mereka.

Dalam websitenya, perusahaan Korea Selatan ini memberikan metode lain bila kamu bosan dengan cara pertama. Mereka menyarankan untuk menggunakan palm swipe to capture yang memungkinkan pengguna mengambil screenshot hanya dengan mengusap telapak tangan ke layar HP Samsung.

Fitur ini sudah aktif secara bawaan. Jadi kamu hanya perlu mengikuti beberapa langkah berikut untuk bisa mencoba fiturnya. Caranya adalah dengan memosisikan telapak tangan secara menyamping lalu geser ke kanan atau kiri layar. Saat layar berkedip, artinya gambar berhasil diabadikan.

Walaupun fitur tersebut sudah bawan ponsel, tetapi kamu juga bisa menonaktifkannya bila tidak tertarik menggunakannya. Adapun cara menyetel pengaturannya sebagai berikut:

  • Buka menu Pengaturan/Setting di HP Samsung
  • Pilih menu Pengaturan Tambahan/Advanced Setting
  • Klik menu Motions and Gestures
  • Cari opsi Palm swipe to capture lalu nonaktifkan fitur dengan menggeser toggle hingga tidak berwarna
  • Selesai

Menggunakan Suara

Selain dua metode tadi, terdapat pula cara screenshot HP Samsung yang lain. Kamu bisa memanfaatkan perintah suara untuk bisa menangkap gambar pada layar. Akan tetapi cara ini memerlukan fitur Bixby Voice.

cara-screenshot-hp-samsung1
Ilustrasi ponsel Samsung (Pixabay.com/Prayad Kosasaeng)

Kamu tidak perlu khawatir harus mengunduh aplikasinya terlebih dahulu, karena aplikasi Bixby sudah menjadi bawaan ponsel Samsung. Dengan begitu, kamu bisa langsung mengaktifkannya di ponselmu.

Namun perlu jadi catatan, bahasa yang tersedia begitu terbatas. Bahkan bahasa Indonesia tidak tersedia di dalam pengaturannya.

Setelahnya, kamu bisa mulai mengambil tangkapan layar menggunakan fitur suara. Caranya sebagai berikut:

  • Cari halaman layar yang ingin diabadikan melalui tangkapan layar
  • Katakan “Hi Bixby, take a screenshot”
  • Fitur Bixby akan menjalankan perintah
  • Tunggu hingga Bixby selesai melakukan tangkapan layar dan menyimpannya di galeri
  • Selesai

Cara Screenshot HP Samsung Versi Panjang

Kamu juga bisa mengambil tangkapan layar panjang dengan mudah di HP Samsung. Caranya mirip dengan cara pertama, yakni menggunakan kombinasi tombol power dan tombol volume bawah. Hanya saja perbedaannya, kamu perlu menggulir gambar yang ingin diabadikan.

Berikut langkah lengkapnya:

  • Cari halaman layar yang ingin diabadikan melalui tangkapan layar
  • Tekan tombol daya dan volume bawah secara bersamaan
  • Saat muncul pop up kecil di bagian bawah, pilih ikon panah ke bawah (scroll capture)
  • Sistem akan memberikan akses untuk menggulirkan hasil tangkapan layar
  • Gulirkan tangkapan layar sesuai keinginan
  • Jika sudah, tekan tombol Back/Sebelumnya agar sistem menyimpan hasil tangkapan layar yang baru
  • Cek galeri foto untuk mengecek hasilnya
  • Selesai

Menggunakan S Pen

Bagi para pemilik HP Samsung Note, kamu bisa menggunakan stylus atau S Pen untuk mengambil tangkapan layar. Caranya juga mudah, tetapi tidak semua ponsel memiliki akses ini. Berikut caranya:

  • Cari halaman layar yang ingin diabadikan melalui tangkapan layar
  • Tekan S Pen cukup lama dan screenshot langsung tersimpan di galeri foto

Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan smart select untuk mengambil tangkapan layar

Pakai Menu Asisten

Cara screenshot HP Samsung lainnya adalah memanfaatkan menu Asisten. Sebelum menggunakannya kamu perlu mengaktifkan pengaturannya terlebih dahulu. Caranya:

  • Buka Pengaturan/Setting di HP Samsung
  • Pilih menu Accessibility lalu pilih menu Interaction and dexterity
  • Cari opsi Asisten Menu lalu aktifkan dengan cara menggeser toggle
  • Setelahnya, akan muncul ikon persegi kecil di layar yang mewakili menu asisten
  • Klik ikon tersebut lalu temukan opsi screenshot
  • Tunggu layar berkedip dan tangkapan layar tersimpan di dalam galeri

Menggunakan Aplikasi Tambahan

Terakhir, cara screenshot HP Samsung yang bisa kamu pilih adalah dengan menggunakan aplikasi tambahan. Ada banyak aplikasi yang bisa kamu gunakan apabila beberapa cara sebelumnya tidak berhasil. Berikut ini beberapa rekomendasi aplikasi untuk mengambil screenshot di HP.

  • Screenshot Screen Grabber
  • Screen Master
  • Screenshot and Screen Recorder
  • Screenshot Quick Capture

Nah itulah beberapa cara screenshot HP Samsung yang bisa kamu coba langsung di perangkatmu. Mudah dan tidak menghabiskan uang kan? Jadi kamu lebih suka cara yang mana?

Baca Juga:

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini