Mengenal GoTube, Bisa Buat Pengalaman Nonton Youtube Lebih Menyenangkan

Primaradio.co.id – GoTube kini jadi aplikasi alternatif nonton video YouTube yang bisa jadi pilihan banyak orang. Tentu saja bisa karena kamu bisa mendapatkan pengalaman nonton video YouTube dengan cara terseru, yakni bisa PIP atau Picture in Picture yang bisa kamu lakukan sambil chattingan atau membuka aplikasi lain. 

Baca juga: Download Youtube Vanced Apk versi Lama & Terbaru 2023

Apalagi sekarang ini aplikasi Vanced sudah secara resmi ditutup, karena sudah banyak aplikasi yang jadi alternatif dan cocok untuk semua orang yang ingin tetap nonton video YouTube dan mendapatkan fitur yang sangat menarik. Salah satu aplikasi yang dimaksud adalah GoTube yang tentu saja bisa jadi pilihan.

Aplikasi GoTube sendiri dinilai cukup menarik karena terdapat fitur yang sangat menarik di dalamnya. Bahkan aplikasi ini sudah resmi dan bisa kamu unduh di Google Play Store saja bagi pengguna Android. Apalagi sekarang ini semakin populer para pengguna GoTube ini. Namun, bagi kamu yang masih pemula maka sebelum menggunakan GoTube, lebih baik jika tahu ada apa saja fitur dan GoTube itu sendiri.

Mengenal GoTube, Ini Fitur-Fiturnya

Mengenal GoTube, Ini Fitur-Fiturnya

Bagi kamu yang masih asing dengan aplikasi GoTube, sebenarnya aplikasi ini bisa kamu nikmati dengan pengalaman nonton video YouTube lebih seru. Adapun beberapa penayangan yang bisa kamu nikmati di pop-up atau jendela melayang dan itu di era sekarang dikenal dengan Picture in Picture

Memang klaim yang dikatakan bahwa aplikasi ini merupakan aplikasi untuk pemutar video namun, sederhananya aplikasi ini bisa dikatakan layanan yang sifatnya bisa jadi alternatif kamu dalam membuka banyak konten di YouTube dengan mudah karena ada banyak fiturnya. Tidak hanya itu saja, kamu juga bisa unduh aplikasi ini secara cuma-cuma di perangkat Android, Google Play Store.

Memang desain yang dikembangkan dari GoTube sendiri menyerupai YouTube yang bisa digunakan untuk menonton video yang ada. Namun aplikasi GoTube sendiri juga ada fitur yang menarik perhatian penggunanya. Mulai dari minimized background dan iklan yang bisa diblokir. Agar bisa lebih jelas maka simak fitur aplikasi GoTube di bawah ini.

  1. Blokir Iklan di Video

Fitur yang jadi keunggulan dari aplikasi GoTube yakni ada pemblokiran iklan yang ada di video. Saat menjalankan aplikasi ini, kamu bisa langsung saja menonton tayangan video di aplikasi GoTube dengan mudah dan sesuai dengan yang kamu inginkan dan tidak harus menunggu lama karena ada iklan.

Karena dalam aplikasi ini, semua iklan akan terblokir dan video atau konten yang ada di dalamnya. Jika kamu menggunakan fitur tanpa iklan ini, maka pengalaman nonton video juga akan jadi lebih menyenangkan. Selain itu, kamu juga bisa dengarkan musik tanpa adanya jeda dalam aplikasi ini, sehingga berbeda dengan aplikasi YouTube yang harus langganan ke akun yang premium.

  1. Minimized Background

Selanjutnya adalah minimized background yang merupakan fitur unggulan yang ada pada aplikasi GoTube ini. Sebagaimana dari nama fitunya, maka kamu bisa memutar video tanpa henti di belakang layar. Ini sama halnya dengan fitur yang ada di aplikasi YouTube premium atau langganan YouTube premium.

Aplikasi GoTube ini memberikan fitur agar memudahkan pengguna tetap nyaman memutar video saat keluar dari aplikasi. Tidak hanya itu saja, aplikasi GoTube juga mendukung adanya mode jendela melayang atau dikenal juga dengan pop-up

Maka tidak heran banyak pengguna dari aplikasi ini karena dinilai lebih mudah dalam menikmati tayangan dan semua konten tanpa adanya iklan. Selain itu bisa tetap mendengarkan musik dari aplikasi ini saja dan bisa multitasking sambil melakukan hal lain di aplikasi yang lain seperti media sosial, dokumen, game dan lainnya, dan suara atau musik video pada GoTube yang masih diputar maka akan tetap terputar.

  1. Alat untuk Menghitung Waktu

Ternyata ada juga fitur penghitung waktu yang bisa kamu nikmati pada aplikasi GoTube ini. Maksudnya adalah kamu jadi bisa mudah dalam mengatur waktu dari kapan video yang sedang diputar bisa berhenti sesuai dengan keinginan kamu sendiri. Adapun durasi yang bisa kamu tentukan sendiri dari 15 menit hingga 2 jam juga ada.

  1. Kontrol Gestur Volume dan Kecerahan Layar

Fitur unik selanjutnya adalah mampu kontrol gestur volume dan kecerahan layar yang ada pada ponsel. Maka kamu jadi mudah dalam mengatur kecerahan dan juga volume menggunakan gestur yang sudah ditentukan sebelumnya. Adapun gestur yang dilakukan adalah dengan mengusap layar pada HP atau video yang sedang diputar tersebut, maka fitur ini dinilai praktis.

  1. Menu Kategori Video

Halaman utama yang akan ditampilkan pada aplikasi GoTube ini cukup berbeda dengan aplikasi YouTube yang selama ini sudah kamu ketahui. Pada GoTube sendiri ada tampilan menu kategori dari video yang akan kamu pilih untuk ditonton. 

Kategori tersebut ada pada sisi atas yakni ada fitur, trending, game, musik dan juga ada film sekalipun. Dengan adanya fitur yang satu ini dalam aplikasi GoTube, maka kamu sebagai pengguna akan mudah dalam mendapat akses video yang diinginkan. Sudah sesuai dengan kelompok video yang sesuai dengan kategori yang kamu pilih dan yang kamu inginkan. 

Tentu saja fitur yang satu ini akan cocok bagi kamu yang hanya ingin menikmati video dari satu kategori yang kamu inginkan saja. Apalagi jika ingin memberikan tayangan untuk anak sendiri yang harus pilih-pilih tayangan dan tidak bisa sembarangan.

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini