Rekomendasi Situs Pengganti Canva Terbaik Gratis

  1. Visme
Visme

Situs pengganti Canva selanjutnya yang dapat Anda gunakan secara gratis adalah Visme, Anda dapat mengaksesnya melalui browser dengan mengunjungi situs visme.co. Situs tersebut sendiri sudah didesain sedemikian rupa, sehingga ramah digunakan oleh pemula sekalipun.

Pengguna dapat mendesain berbagai keperluan tentang desain grafis mulai dari banner, mock up, bahkan hingga animasi sekalipun secara online. Sehingga pengguna tidak perlu download aplikasi, karena semua dapat dilakukan hanya dengan mengandalkan browser dan internet.

Selain itu Visme juga mampu membantu pengguna jika ingin mengedit video namun tidak memiliki penyimpanan tersisa di dalam laptopnya, karena dengan mengakses situs ini Anda kini dapat mengedit video secara online lewat browser, tidak perlu mengunduh aplikasi lain.

Situs pengganti Canva tersebut juga memiliki beberapa template yang dapat membantu Anda jika masih seorang pemula dalam dunia desain grafis, sehingga tidak perlu bingung jika ingin mulai mendesain. Tinggal ikuti berbagai template yang sudah tersedia didalam Visme itu.

Selain mampu membantu dalam pembuatan desain grafis serta video, dengan Visme Anda juga bisa membuat PPT secara online tanpa dipungut biaya. Sehingga jika sedang bingung ingin membuat PPT, dapat membuatnya secara mudah dengan bantuan dari situs Visme.

Baca juga : Mengenal Virtual Reality (VR) Beserta Cara Kerjanya

Seiring berkembangnya zaman saat ini sudah terdapat berbagai situs yang sering digunakan untuk desain grafis, salah satunya Canva. Namun platform tersebut memiliki beberapa fitur premium yang harus membayar, sehingga banyak orang mencari situs pengganti Canva.

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini