Manfaat game Edukatif untuk Anak, Belajar Sambil Bermain

Siapa sangka jika ternyata banyak sekali manfaat game edukatif untuk anak yang mungkin belum banyak orang ketahui. Game yang selama ini kerap memiliki anggapan negatif apalagi dari orang tua ternyata memiliki manfaat juga di dalamnya.

Baca juga: Mass Effect 2, Kelanjutan Sekuel Pertamanya yang Lebih Seru

Permainan edukasi sendiri tentu berbeda dengan permainan pada umumnya yang hanya bertujuan menghibur saja. Terdapat serangkaian konsep dengan tujuan dapat membantu tumbuh kembang seorang anak atau para pemainnya dengan memainkan games terkait.

Bahkan menurut Edward (2009), game merupakan salah satu alat efektif untuk menyampaikan dan mengerahkan seseorang. Hal tersebut karena di dalamnya terdapat prinsip juga teknik yang mana efektif dalam penguatan melalui level-level bertingkat.

Game Edukasi yang Penting untuk Anak

Game Edukasi yang Penting untuk Anak
Game Edukasi yang Penting untuk Anak

Telah banyak ahli yang memberikan pengertian mengenai jenis permainan satu ini. Seperti dari Handriyantini, Marc Prensky, Novia Desta, dan Alya. Para ahli tersebut memberikan definisi berbeda menurut cara pandang masing-masing.

Pengertian dari Handriyantini menjelaskan bahwa permainan edukatif merupakan salah satu media dalam memberikan pengajaran berupa permainan. Tujuannya adalah untuk merangsang daya pikir juga meningkatkan konsentrasi dari media yang menarik juga unik.

Penjelasan di atas bisa menjelaskan mengapa terdapat banyak sekali manfaat game edukatif untuk anak. Ahli lain juga turut memberikan definisinya, seperti menurut Marc Prensky dengan memberikan pengertian berupa bentuk permainan dengan tujuan belajar.

Menurut Marc, permainan edukatif tidak hanya menjadi media belajar tetapi juga tersaji dalam bentuk menyenangkan. Adapun menurut Alya, education games adalah bagian dari permainan yang bertujuan mengajarkan, belajar, juga menghibur.

Novia Desta juga turut memberikan definisi terkait education games sebagai permainan dengan tujuan pembelajaran. Sehingga games tersebut tidak hanya menghibur tetapi juga memiliki harapan mampu menambah pengetahuan serta wawasan.

5 Manfaat Game Edukatif untuk Anak

Berdasarkan penjelasan di atas, dapat kalian simpulkan bahwa terdapat tujuan yang baik dalam penciptaan game edukatif. Berikut ini adalah beberapa manfaat yang bisa anak rasakan ketika dan setelah memainkannya:

Memberikan Stimulasi Motivasi BelajarĀ 

Permainan dalam rangka edukasi apalagi dalam bentuk digital biasanya akan menyajikan materi menarik. Penyajian yang menarik akan menumbuhkan ketertarikan juga motivasi belajar bagi anak sehingga menjadi salah satu manfaat game edukatif untuk anak.

Biasanya visual permainan berupa animasi interaktif dengan berbagai fitur menarik seperti suara karakter dan umpan balik. Dengan begitu, permainan akan tetap seru sebagaimana mestinya dan pembelajaran terasa lebih ringan sehingga tidak akan cepat bosan.

Membantu untuk Memperkuat Memori

Desain dari games digital memiliki prinsip agar bisa mendorong pemain untuk terus mengulang games sampai tujuan bisa tercapai. Pengulangan tersebut bisa membantu terbentuknya memori yang kuat di dalam otak sehingga pemahaman akan lebih tersimpan.

Mendukung Pembelajaran yang Bersifat Personal (Personalized Learning)

Manfaat game edukatif untuk anak selanjutnya adalah dapat mendukung pembelajaran yang bersifat personal. Maksudnya adalah nantinya anak bisa secara mandiri melakukan pembelajaran. Minat dan ketertarikannya juga bisa dirinya sesuaikan.

Selain itu, sistem dalam games akan mencatat minat secara real-time tergantung jenis permainannya. Data tersebut kemudian akan sistem olah sehingga bisa menghasilkan beberapa rekomendasi permainan sesuai ketertarikan dari si pemain.

Melatih Kemampuan Berpikir

Manfaat yang tidak kalah penting adalah mampu melatih kemampuan berpikir. Kemampuan berpikir bisa meningkat secara strategis terutama terkait pemecahan masalah. Kondisi tersebut akan membuat pemainnya terbiasa berpikir secara kritis juga kreatif.

Melatih Kemampuan Bahasa

Melatih kemampuan bahasa merupakan manfaat game edukatif untuk anak selanjutnya yang mungkin jarang orang tua sadari. Hal tersebut bisa terjadi jika games menggunakan bahasa asing seperti bahasa inggris.

Dengan begitu, anak bisa mulai mengenal bahasa tersebut dari satu kosa kata ke kosa kata lainnya. Belajar bahasa pun menjadi lebih menyenangkan bahkan tidak terasa seperti sedang belajar.

Tips Pemberian Games Digital Secara Aman

Manfaat game edukatif untuk anak memang sangat banyak apalagi jika dalam bentuk digitalnya karena bisa menjadi lebih praktis juga. Akan tetapi, tidak kemudian para orang tua memilih games sembarangan tanpa memperhatikan beberapa aspek pentingnya.

Hal tersebut karena permainan digital sendiri sebaiknya tetap mendapatkan pengawasan. Orang tua maupun guru harus mengawasi penggunaannya dan memilih mana sekiranya yang baik. Berikut adalah beberapa tips yang bisa kalian lakukan :

  • Pertama, pelajari konten dalam permainan tersebut sebelum memutuskan untuk memberikannya pada anak. Selain itu pastikan juga konten tersebut memberikan manfaat sehingga bisa memfasilitasi tujuan pembelajaran yang menjadi target pencapaian.
  • Kedua, meskipun banyak manfaat game edukatif untuk anak yang bisa kalian rasakan, jangan pernah melepaskan begitu saja. Tetap lakukan pengawasan dan pendampingan meskipun konsep pembelajarannya secara mandiri.
  • Ketiga, pastikan rentang usia dalam suatu games. Sebelum mengunduh, periksa pada bagian ulasan juga rentang usianya. Jangan sampai keliru dan menyebabkan anak mempelajari sesuatu tidak sesuai usianya.
  • Keempat, berikan batasan screen time. Pilihlah jenis games dengan durasi permainan yang singkat. Hal ini demi menghindari terjadinya kecanduan terhadap gawai sehingga kegiatannya bisa lebih terawasi.

Syarat Suatu Games Menjadi Media Pembelajaran

Syarat Suatu Games Menjadi Media Pembelajaran
Syarat Suatu Games Menjadi Media Pembelajaran

Manfaat game edukatif untuk anak yang ada tentu tidak kemudian menjadikan suatu games bisa dengan mudahnya mengklaim sebagai education games. Menurut Wibisono dan Yulianto, setidaknya terdapat 4 syarat untuk hal tersebut yang di antaranya :

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini