Versi Terbaru Sonic Origins Plus Lebih Lengkap dan Seru

Primaradio.co.idMelalui akun officialnya, SEGA telah resmi mengumumkan jika Sonic Origins Plus dan Sonic Origin Expansions Pack DLC rilis per 23 Juni 2023 kemarin. Berisi content pack untuk versi plus-nya, tentu versi satu ini sudah ditunggu oleh banyak panggemarnya.

Baca juga : Dying Light Enhanced Edition Game Survival Horror PC

Pada update terbarunya ini, Sonic Origins juga nantinya akan menampilkan banyak playable karakter baru, dua belas judul dari Game Gear, serta konten-konten baru di dalamnya.

4 Deskripsi dari Sonic Origins Plus

4 Deskripsi dari Sonic Origins Plus
4 Deskripsi dari Sonic Origins Plus

Sebagaimana telah disebutkan sebelumnya, versi baru Sonic Origin nantinya sudah tersedia dalam bentuk bundel lengkap lewat edisi digital maupun fisik premium. Pada bundel tersebut, nantinya kalian akan mendapatkan game dasar Sonic Origins dan plus expansion pack.

Tidak hanya itu, pada versi terbarunya pemain juga akan mendapatkan knuckles di mana nantinya bisa dimainkan di Sonic CD. Untuk pertama kalinya, Amy Rose sebagai karakter di Sonic Hedgehog juga dapat kalian mainkan.

Ada banyak kelebihan yang bisa kalian dapatkan pada versi terbaru dari  Sonic Origins Plus. Lewat pack ini, pemain akan mendapatkan banyak konten tambahan dibanding versi sebelumnya. Adapun di antaranya:

Extreme Missions

Salah satu mode yang hanya bisa kalian dapatkan pada versi terbaru Sonic Origins adalah Extreme Missions. Dibandingkan dengan versbih tinggi.i sebelumnya, versi terbaru dari serial game ini memiliki tingkat kesulitan.

Bagi kalian yang tertantang untuk memainkan game dengan level kesulitan ekstrem, maka fitur baru ini merupakan kabar baik. Dengan tingkat kesulitan yang lebih tinggi, tentu bisa dijamin juga bahwa game play dari permainan Sonic Origins ini akan semakin seru.  

Mirror Mode

Mirror Mode merupakan salah satu mode yang bisa kalian temukan pada Sonic Origins Plus. Pada mode ini, pemain akan mendapatkan kondisi seluruh stage yang berada dalam posisi terbalik. 

Jika biasanya pemain berlari dari sisi kiri ke kanan, namun pada Mirror Mode  kalian akan berlari dari kiri ke kanan. Untuk bisa mencoba mode ini, pemain harus terlebih dahulu menyelesaikan Anniversary Mode, Classic Mode, serta Story Mode. 

Animasi Karakter Baru

Melalui premium fun pack, kalian akan mendapatkan hard mission tambahan (11), animasi karakter pada menu utama seperti Sonic, Tails, maupun Dr. Eggman, selain itu ada juga Letterbox Background (10).

Sebagai tambahan di Sonic Origins Plus, ada free camera view pada pulau menu utama serta animasi karakter di musik player. Perlu diingat kembali, Classic Music Pack dan Premium Fun Pack merupakan DLC yang resmi dirilis pada  tahun 2022.

Latar Belakang dan Musik Tambahan Baru

Pada konten Sonic Origins, expansion pack pemain akan mendapatkan Classic Music Pack. Dalam hal ini, ada beberapa lagu tambahan untuk Sounds in the Museum. Selain itu ada 73 lagu dari Knuckle’s Chaotix, Sonic 3D Blast, serta Sonic Spinball.

Lewat edisi fisik premiumnya, kalian juga berkesempatan untuk mendapatkan artbook dengan ketebalan 20 halaman di mana pada bagian sampulnya dapat dibalik. Maksud dari   sampul ini yaitu untuk memberikan penghormatan pada  era klasik Sonic tahun 90-an.

Main Game Sonic Origins Plus

Main Game Sonic Origins Plus
Main Game Sonic Origins Plus

Bagi kalian yang sudah lama memainkan game Sonic Origins, tentu bisa diketahui jika plus expansion pack benar-benar cara termudah untuk mendapatkan semua konten baru yang dimiliki versi terbarunya.

Sonic Origins secara umum memang terasa tidak sekadar kompilasi. Lebih dari itu, Sonic Origins  benar-benar memiliki sejumlah fitur dan penambahan update yang sangat baik. Setiap game yang tersaji, meski merupakan game klasik namun terasa tidak ketinggalan zaman.

Jika di sini kalian adalah salah seorang penggemar dari game Sonic Origins Plus, tentu kalian juga akan merasa jika game Sonic 1 di mana dulu hanya bisa dimainkan di Megadrive juga masih asik dan menantang untuk dimainkan kembali. 

Dengan konten yang lebih lengkap dibanding versi sebelumnya, cara di atas adalah langkah paling tepat untuk bisa memainkan game klasik tersebut. Tidak perlu ragu lagi, versi terbaru dari game Sonic Origins bisa dimainkan per 23 Juni 2023 kemarin.

Mengenai konsol apa yang bisa digunakan, kalian bisa coba bermain di PS 5, Xbox Series X, PS 4, Xbox Series S, Nintendo Switch, Xbox One, serta PC (melalui Steam dan Epic Game Store).

6 Pilihan Mode Sonic Origins Plus

6 Pilihan Mode Sonic Origins Plus
6 Pilihan Mode Sonic Origins Plus

Versi terbaru dari game Sonic Origins memang saat ini sudah bisa kalian mainkan melalui beberapa platform. Jika pemain ingin mengakses game tersebut lewat Steam Indonesia, maka kalian bisa mendapatkannya di harga Rp. 158.000,-

Perlu diingat, untuk bisa memainkan Plus Expansion Pack di atas pemain harus memiliki base game Sonic Origins terlebih dahulu. Jika di sini kalian belum memilikinya, maka harga dari base game itu sendiri senilai Rp. 394.000,-

Jika bicara seputar pilihan mode, maka perlu diketahui apabila Sonic Origins Plus menyediakan beberapa pilihan mode untuk bisa dimainkan. 

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini