Tablet Oukitel RT5, Andalan Baru yang Praktis dan Komplet

Tablet Oukitel RT5 cukup menarik di pasaran. Merek terbaru ini sudah rilis ke pasar global sejak 12 Juni 2023 silam. Tablet kokoh yang jadi andalan baru para penggunanya.

Baca juga: Laptop Lenovo Ideapad, Thinkpad, Legion Terbaik & Terbaru 2023

Kalian bisa lebih tenang dalam mengoperasikannya. Ini karena Tablet Oukitel ini dapat menjadi alat yang ampuh untuk kalian andalkan. Untuk Itu, simak penjelasan berikut ini.

Keunggulan Tablet Oukitel RT5

Keunggulan Tablet Oukitel RT5

Ada beberapa poin menarik yang menjadi keunggulan tablet satu ini. Tentunya, nilai plus yang menjadikannya lebih layak untuk kalian dapatkan.

  1. Proteksi Mumpuni

Tablet Oukitel RT5 memproteksi perangkat dari segala macam kotoran. Mulai dari debu ataupun percikan air akan mendapatkan perlindungan yang sama. Dengan begitu, kalian bisa lebih fokus saat mengoperasikan laptop lebih maksimal.

Tablet ini sudah terbukti kualitasnya. Ada jaminan sertifikasi dari instansi militer negara asal laptop ini berasal. Dengan demikian, mutu resistansinya telah terbukti sempurna.

Pada suhu yang kurang mendukung pun, kalian masih bisa mengoperasikannya dengan normal. Tablet ini benar-benar praktis dan dapat mendukung segala mobilitas kalian.

  1. Baterai Awet

Baterai dari tablet ini juga terbilang tahan lama. Dengan kekuatan 11000 mAh, kalian bisa menggunakan Tablet Oukitel RT5 lebih lama. Daya pengisiannya juga terbilang ekspres dengan kekuatan 33W. Tidak butuh waktu lama untuk mengisi ulang daya baterai tablet.

Tak hanya itu, prosesor yang digunakan pun juga tidak main-main. Dengan octa-core MT8788, daya komputasinya akan semakin tangguh. Muat pemrosesan akan berjalan lebih lancar.

Terlebih, memori internal yang menyentuh 128 GB pun jadi jawaban atas keraguan menyimpan banyak fail. Kapasitas tersebut juga masih ditunjang dengan RAM sebesar 8 GB yang akan melengkapi keunggulan Tablet Oukitel RT5 ini.

Operasional perangkat lunak jadi terasa lebih ringan. Entah itu untuk main game dalam waktu yang lama, browsing sana-sini, hingga memindah dan menyimpan file. Semuanya mendukung untuk kalian jalankan dengan tablet ini.

  1. Layar Super Jernih

Satu lagi poin menarik dari produk Tablet Oukitel RT5 ini adalah layarnya. Dengan FD 10,1 inci, kalian bisa menonton dengan puas. Gambar yang dihasilkan pun terbilang jelas dan tidak buram. Jika kalian mencari opsi visual yang optimal, tablet ini bisa jadi pilihan utama.

Itu pun masih juga bersanding dengan dobel kamera yang ciamik. Baik kamera belakang maupun depan, dua-duanya memiliki resolusi 16 megapiksel. Tak heran jika tablet ini memiliki kecakapan dalam memotret maupun merekam momen dengan lebih nyata.

Tablet ini juga bisa jadi opsi menarik untuk sarana dokumentasi kalian. Rekam momen-momen penting dalam hidup kalian dengan keunggulan dobel kamera dari Tablet Oukitel RT5 ini. Tablet dengan kapabilitas fotografi yang tak kalah cantik dengan kamera analog.

Harga Terjangkau untuk Kapabilitas Super

Terbilang masih anyar, tak heran jika harga tablet ini masih mahal. Jika mengikuti konversi rupiah, kurang lebih tablet ini bisa kalian dapatkan seharga tiga jutaan. Harga yang cukup murah dengan segala fasilitas yang tablet ini tawarkan.

Sertifikasi menjadi keunggulan mencolok dari produk satu ini. Selain sertifikat IP68 dan IP69K, Oukitel RT5 juga memiliki sertifikasi militer yang disetujui untuk memastikan daya tahan dan keandalan perangkat.

Perangkat ini telah lulus pengujian sertifikasi MIL-STD-810H militer AS yang ketat. Mulai dari memastikan perangkat dapat menahan tekanan ketinggian rendah, guncangan suhu tinggi dan rendah, efek curah hujan termasuk angin kencang dan hujan es, kelembapan, jamur, pasir, dan garam.

Perangkat bekerja secara normal dalam kondisi ekstrem. Memiliki daya tahan tinggi terhadap berbagai lingkungan yang tidak bersahabat. Itu memastikan bahwa di mana pun kalian berada, kalian dapat mengandalkan alat canggih ini.

Segala kemewahan visual ada di sini. Tablet Oukitel RT5 menampilkan gambar yang tajam dan jernih dengan resolusi 1200x1920px dan kecerahan 400 nits. Warna-warna cerah dan keunggulan luar biasa dalam detail visual yang mengagumkan.

Dalam hal kamera fotografi, ada mode panorama yang mendukung menangkap momen secara lebih komprehensif. Malam maupun siang, ada mode khusus yang mendukung pencahayaan dan hasil potret lebih maksimal.

Mau kalian swafoto ataupun berfoto grup, keduanya sama-sama tercakup dengan baik oleh Tablet Oukitel RT5. Lanskap yang dapat tablet ini tangkap akan lebih optimal dan menghasilkan potret yang super cantik nantinya.

Mengapa Banyak Orang Menggunakan Tablet

Mengapa Banyak Orang Menggunakan Tablet

Salah satu alasan orang menggunakan tablet karena kepraktisannya. Utamanya, fungsinya yang dapat menggantikan buku fisik. Jadi, singkatnya, tablet lebih efisien.

Dengan hilangnya tablet akan menjadi hari-hari di mana siswa kecil harus membawa ransel berisi buku pelajaran yang berat setiap pagi. Namun dengan tablet, kata-kata yang tak terhitung jumlahnya dan banyak ‘buku’ semuanya disimpan dengan mudah dalam satu pad yang ringan.

Konten dalam satu tablet bisa lebih besar dari perpustakaan sekolah. Ada juga keuntungan lingkungan karena tidak ada kertas yang digunakan dengan eBooks.

Tablet jauh lebih interaktif dan dinamis daripada buku teks tradisional. Dengan video, infografis dan berbagai aplikasi, mahasiswa mampu menyerap informasi dengan lebih efektif.

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini