7 Cara Mengubah Background Foto Secara Online Anti Ribet

Cara mengubah background foto kini sudah bisa secara online. Kalian tidak harus datang ke studio foto atau meminta bantuan desain kepada orang yang mengeluarkan biaya. Hal ini karena cara online lebih mudah, anti ribet dan pastinya gratis tapi memberikan hasil terbaik.

Baca Juga : 9 Aplikasi Edit Background Foto Android dan iOS Gratis

Banyak orang yang ingin merubah latar belakang fotonya. Misalnya untuk kebutuhan ijazah, dokumen formal, atau hanya sekedar ingin ganti agar hasilnya lebih bagus. Apapun alasan mengubah latar belakang, kalian bisa memanfaatkan berbagai web gratis yang ada di Google.

Jika kalian selama ini masih sering meminta bantuan ke studio atau ahli desain, sebaiknya mulai lakukan pengubahan sendiri menggunakan website gratis. Jika kalian masih belum tahu apa saja nama webnya atau masih belum tahu caranya, pahami penjelasan detail berikut.

7 Cara Mengubah Background Foto

Ada banyak website gratis di Google yang bisa kalian gunakan untuk mengubah latar belakang jadi lebih sesuai dengan keinginan. Jangan khawatir, karena caranya sangat mudah. Berikut adalah beberapa rekomendasi websitenya dan cara untuk mengubah latar belakang fotonya.

Remove.bg

Cara mengubah background foto adalah memakai Remove.bg. Website ini sudah tersedia di Google secara gratis dan pemakaiannya sangat mudah. Kalian juga tidak perlu sign up atau log in untuk memakainya. Langsung saja cari Remove.bg di Google dan klik websitenya paling atas.

Setelah membuka websitenya, cari menu unggah atau upload. Klik menu upload atau unggah itu untuk memilih fotonya. Kalian akan langsung masuk ke file komputer, file laptop atau memori internal HP tergantung jenis perangkat untuk mengubah latar belakang fotonya tersebut.

Jika sudah memilih fotonya, klik selanjutnya untuk menghapus latar belakangnya terlebih dulu. Jika sudah terhapus, maka langkah selanjutnya adalah memasukkan background baru sesuai keinginan. Kalian hanya perlu mengunduh jika sudah selesai karena hasilnya otomatis rapi.

HitPaw

Cara Mengubah Background Foto

Cara mengubah background foto juga bisa memakai HitPaw. Caranya adalah dengan mengetik “HitPaw Online“ terlebih dulu di kolom mesin pencarian, setelah itu klik “enter“ untuk mencarinya. Pastikan kalian memilih web HitPaw Online asli yaitu letak webnya ada di paling atas.

Setelah membuka HitPaw, terdapat menu “choose image“. Kalian bisa klik menu tersebut untuk memilih fotonya atau langsung menyeret gambar dari file ke website. Tunggu beberapa saat sampai gambar sudah benar – benar masuk ke dalam website.

Jika sudah, kalian bisa langsung klik menu “hapus background“. Agar mendapatkan foto dengan latar belakang yang sudah terhapus, kalian perlu menunggu beberapa detik dulu. Setelah itu langsung saja pilih latar belakangnya sesuai keinginan dan unduh hasilnya dengan cepat.

Photoscissors

Cara Mengubah Background Foto

Cara mengubah background foto berikutnya adalah melalui Photoscissors. Caranya buka dulu Google, lalu ketikkan Photoscissors pada mesin pencarian. Setelah itu enter dan pilih website paling atas. Kalian akan langsung melihat beranda dengan menu upload image.

Pilih menu tersebut untuk memilih dan upload gambarnya. Kalian juga bisa menyeret gambar dari file komputer atau laptop agar lebih cepat. Jika sudah terunggah, masuk ke halaman editor untuk menentukan objek mana yang harus terhapus dan mana yang tidak boleh terhapus.

Tandai latar belakang sebagai objek untuk dihapus, setelah itu pilih background lain yang sudah ada atau pilih sesuai keinginan. Pada tahap editing ini tidak perlu ada perapian, karena hasilnya sudah rapi. Jika sudah selesai memilih latarnya, unduh dengan menekan tombol download.

Canva

Cara Mengubah Background Foto

Cara mengubah background foto lainnya tanpa ribet adalah menggunakan Canva. Canva adalah salah satu aplikasi dan web desain dengan banyak pilihan template. Jika memakai Canva, kalian bisa melakukan pengubahan latar belakang foto dari perangkat apa saja seperti HP dan laptop.

Caranya mudah, yaitu dengan masuk ke Canva terlebih dan langsung upload fotonya. Lalu klik “edit gambar“ dan pilih ikon latar belakang, setelah beberapa saat latarnya akan hilang. Jika sudah begitu, langsung saja masukkan gambar lain yang ingin dijadikan background untuk fotonya.

Kalian juga bisa mengedit fotonya jika ingin lebih mulus atau memiliki efek lainnya. Jika sudah selesai dengan pengeditan dan merapikan fotonya, unduh fotonya dengan format sesuai keinginan. Canva menyediakan berbagai format seperti JPG, PNG, dan format dokumen lain.

Slazzer

Cara mengubah background foto berikutnya adalah memakai Slazzer, yaitu salah satu web gratis dan sudah memakai teknologi AI untuk keperluan ganti background. Dengan adanya AI, hasil fotonya pasti bagus secara otomatis, sehingga tidak perlu susah payah mengedit.

Caranya sangat mudah, yaitu dengan buka web Slazzer dulu di Google. Setelah itu klik “unggah“ atau upload image untuk memilih fotonya. Setelah upload image, latar belakang fotonya pasti otomatis terhapus dan bisa diganti dengan background lain sesuai keinginan.

Clipping Magic

Cara mengubah background foto bisa dengan Clipping Magic. Hasil dari Clipping Magic sangat rapi dan presisi, sehingga banyak orang suka memakai web Clipping Magic ini untuk ubah background fotonya. Kalian juga bisa memakai Clipping Magic secara gratis di Google.

Masuk dulu ke web Clipping Magic, lalu upload image. Secara otomatis latarnya akan hilang dan bisa langsung kalian ganti dengan latar lain. Jika sudah menyesuaikan latarnya sesuai keinginan, unduh hasilnya dengan memilih format sesuai keinginan seperti JPG, PNG, JPEG dan lainnya.

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini