Cara Penggunaan AirDroid, Fungsi dan Manfaat untuk Android

Memudahkan Memindahkan File 

Dengan penggunaan AirDroid akan memudahkan kalian untuk memindahkan atau melakukan transfer file ke berbagai platform. Di samping itu, juga pengguna dapat melakukan pengiriman secara jarak jauh seperti mengirimkan video, foto, musik dan lainnya. 

Melakukan Manajemen Komunikasi 

Fungsi dan manfaat lainnya dari software tersebut adalah untuk melakukan manajemen komunikasi seperti mengirim, membalas atau menerima pesan via SMS. Bahkan pengguna juga dapat menyimpan kontak di ponsel melalui aplikasi. 

Bisa Melakukan Panggilan di Komputer 

Masih terdapat manfaat lainnya dari APK tersebut yakni dapat melakukan panggilan melalui komputer. Caranya adalah dengan mengimpor kontak pada HP ke client desktop dari APK. 

Dapat Melacak HP 

Ini adalah fungsi dari aplikasi yang paling banyak pengguna cari yakni kemampuannya dapat melacak HP. Jadi apabila kalian kehilangan ponsel atau mengalami tindak pencurian, maka bisa langsung melacak posisi ponsel melalui aplikasi tersebut. 

Proses Sinkronisasi dan Backup 

Manfaat dari penggunaan AirDroid berikutnya adalah kemampuannya dapat melakukan proses sinkronisasi sekaligus backup media atau file pada ponsel ke komputer. Dengan cara inilah pengguna tidak perlu khawatir akan kehabisan memori. 

Bisa Mengelola Berkas dengan Mudah 

Nikmati juga kemudahan dalam mengelola berkas pada perangkat seperti foto, video hingga nada dering. Di samping itu, pengguna juga lebih mudah dalam mengunduh sekaligus merestore aplikasi atau bahkan berkas yang sudah pernah terhapus.

Baca Juga : Mengenal Apple Pencil 3rd Generation dan Berbagai Hal Terkait

Keberadaan dari aplikasi yang bisa melakukan kegiatan mirroring atau mengakses perangkat lainnya memang banyak masyarakat cari. Salah satunya adalah AirDroid yang menawarkan sejumlah fungsi dan manfaat sangat kompleks kepada para pengguna. 

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini