Apa Itu Aplikasi ZEPETO dan Cara Mudah Mendownloadnya

Banyak dari kalian mungkin bertanya-tanya apa itu aplikasi ZEPETO? Ini bermula ketika ada banyak sekali netizen yang saling mengunggah foto dengan karakter 3 dimensi.

Baca Juga : 10 Aplikasi Tumbuh Kembang Anak untuk Memastikan Anak Ideal

Media sosial yang banyak digunakan adalah Twitter dan Instagram. Karakter dalam bentuk 3 Dimensi tersebut berasal dari sebuah aplikasi yang bernama ZEPETO.

Kalian juga bisa membuat karakter tersebut dengan mudah. Yang paling penting adalah kita harus mengetahui seperti apa detailnya dengan lengkap. 

Apa Itu Aplikasi ZEPETO

aplikasi ZEPETO

Seperti sedikit penjelasan di atas, aplikasi ZEPETO adalah platform yang bisa kita pakai untuk membuat karakter dalam bentuk 3 Dimensi. Jadi nantinya kita dapat mendesain sendiri avatar sesuai dengan keinginan.

Bahkan, kalian bisa membuat avatar yang sangat mirip dengan diri sendiri. Caranya adalah dengan berfoto selfie terlebih dahulu. Lalu, karakter akan muncul sesuai dengan khas wajah kalian masing-masing.

Sekitar 5 juta kali download ada untuk ZEPETO ini. Pengembang dari aplikasi asal Korea Selatan ini adalah Snow Corporation. Siapakah yang sering kali mengunduh ZEPETO?

Dari pengertian apa itu aplikasi ZEPETO, kita bisa melihat bahwa kebanyakan yang memakai app ini adalah generasi Z atau milenial. Termasuk juga kalian yang masih mempunyai usia muda dan aktif dalam memakai media sosial sehari-hari. 

Detail Tentang Aplikasi ZEPETO

aplikasi ZEPETO

Pada zaman sekarang ini, banyak anak usia sekolah yang sudah memiliki smartphone kalian sendiri-sendiri. Oleh karena itulah, orang tua juga harus tahu seperti apa detail aplikasi yang ada pada smartphone anak. 

Termasuk untuk ZEPETO ini sendiri dimana ada beberapa detail yang sebaiknya kalian tahu. Berikut adalah beberapa ciri dan karakteristik dilihat dari pengertian apa itu aplikasi ZEPETO.

Termasuk dalam Media Sosial

Ternyata ZEPETO termasuk sebagai salah satu media sosial sekarang ini. Selain memiliki fitur untuk membuat avatar atau karakter 3 Dimensi, ada juga fitur dimana kalian bisa berkomunikasi antara satu dengan lainnya.

Inilah yang membuatnya mirip dengan berbagai media sosial yang ada. Ada fitur chatting sehingga pengguna bisa saling bertukar informasi hingga mengikuti satu sama lain. 

Sangat Populer

Banyak orang menjadi penasaran dengan apa itu aplikasi ZEPETO. Setelah tahu, pasti banyak dari kalian yang tertarik memakainya dan inilah yang menyebabkan aplikasi ini sudah diunduh sebanyak lebih dari 5 juta kali.

Terutama adalah di Google PlayStore dan App Store. Karena semakin banyak orang yang memamerkan karakternya di media sosial lain, bukan tidak mungkin pengguna ZEPETO akan semakin banyak. 

Terdapat Aktivitas Pembelian

Selama proses pemakaian, aka nada sejumlah koin tertera dimana kita bisa memakai koin ini untuk membeli berbagai keperluan. Misalnya saja aksesoris untuk mendesain avatar, gaya rambut, baju, dan lain sebagainya. 

Cara untuk mendapatkan lebih banyak koin sehari-hari adalah dengan memainkan game yang tersedia di ZEPETO. Selain memperoleh koin, memainkan game ini juga akan membuat kalian merasa tidak bosan.

Selain mendapat koin gratis melalui game, kalian dapat membeli koin secara pribadi juga. Semua harga sudah tertera dan juga informasi mengenai berapa banyak koin yang bisa terbeli.

Aman dan Bebas dari Kebocoran Data

Melihat definisi apa itu aplikasi ZEPETO membuat banyak orang mungkin khawatir apakah aplikasi ini aman? Ternyata Snow Corporation sebagai pengembangnya menjamin bahwa aplikasi tersebut sangat aman. 

Jadi, ZEPETO tidak meminta penggunanya untuk menyertakan lokasi dimana kalian sedang berada. Intinya adalah app tersebut aman, meski memang kita tetap harus berhati-hati. 

Privasi Pengguna Aplikasi ZEPETO

aplikasi ZEPETO

Dari pengertian apa itu aplikasi ZEPETO di atas, kita semua bisa mencatat bahwa kita mungkin harus memasukkan beberapa data. Terlebih jika ini kali pertama kalian menggunakan ZEPETO.

Ketika pertama kali membuat akun, memang kalian harus memasukkan alamat email dan password. Ini merupakan proses normal atau bagian dari proses registrasi. 

Namun, kalian juga bisa mendaftar dengan memakai akun Facebook yang sudah ada. Kemudian, informasi dari akun Facebook tersebut akan tersimpan di ZEPETO. 

Tenang saja karena dari definisi apa itu aplikasi ZEPETO dan keterangan dari pengembangnya sendiri, ada sebuah hal menarik. Snow Corporation menyatakan bahwa tidak akan menyimpan foto dan segala informasi pengguna ke servernya. 

Kemudian, ada juga aturan mengenai usia dimana minimal pengguna harus berusia di atas 13 tahun untuk mulai memakai ZEPETO. Tujuannya adalah untuk melindungi si anak itu sendiri dan juga data-datanya. 

Cara Mengunduh di Android

Setelah membaca dengan jelas tentang apa itu aplikasi ZEPETO, mungkin banyak dari kalian yang ingin segera mendownloadnya. Jika demikian, ada beberapa langkah mengundung di Android seperti berikut ini: 

  • Buka terlebih dahulu aplikasi PlayStore yang ada pada gawai kalian
  • Pada kotak Pencarian, silahkan ketik “ZEPETO“ dan klik “ikon kaca pembesar atau tombol Cari“
  • Setelah hasil pencarian sudah ada maka klik “ikon tersebut dan install“
  • Tunggu proses instalasi tersebut sampai selesai
  • Jika sudah selesai, kalian bisa langsung klik atau “buka ZEPETO“.

Setelah proses di atas, aplikasi ini bisa langsung kalian pakai seperti biasanya. Beberapa fitur dapat langsung kita pakai dan ada juga yang memang berbayar seperti penjelasan apa itu aplikasi ZEPETO di atas. 

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini