Fitur Aplikasi Dolby On dan Cara Menggunakannya Lengkap

  • Pertama kalian unduh terlebih dahulu aplikasi Dolby On pada Google Play Store untuk Android atau App Store untuk pengguna iOS
  • Kemudian kalian masuk pada beranda rekaman yang ada di bagian awal aplikasi
  • Setelah itu klik pada ikon microphone untuk mulai melakukan perekaman suara
  • Saat perekaman selesai, kalian bisa melakukan pengeditan suara sesuai dengan keinginan.
  • Pilih opsi Tools untuk mengedit hasil rekaman
  • Pilih Style untuk memilih efek suara
  • Pilih Noise untuk mengatur suara agar bisa menghilangkan suara yang mengganggu
  • Pilih Tone untuk mengatur nada pada hasil rekaman
  • Gunakan juga fitur Trim jika ada hasil rekaman yang ingin kalian hapus
  • Jika sudah kalian bisa menggunakan opsi Bagikan untuk langsung menyimpan atau membagikan hasil rekaman

Pilih opsi Save Audio untuk menyimpan hasil rekaman, atau kalian juga bisa langsung post hasil rekaman ke media sosial seperti SoundCloud, Instagram dan Facebook

Selanjutnya kalian tinggal memasukan hasil rekaman pada aplikasi editing video untuk membuat konten, misalnya seperti Capcut atau aplikasi editing video lainnya

Dengan menggunakan aplikasi perekaman audio ini, kalian tidak perlu lagi bingung untuk membuat konten dengan hasil audio seperti studio. Selain gratis aplikasi ini juga sudah menggunakan teknologi AI yang bisa secara otomatis menambahkan editing audio.

Baca Juga : Kenali Ini Mekari Qontak Sebagai Aplikasi Pembuat Peta Keren

Kalian bisa mendengarkan langsung perbedaan hasil editing AI dari aplikasi dengan rekaman aslinya. Biasanya pada aplikasi Dolby On juga akan langsung mendeteksi jenis ponsel apa yang kalian gunakan lengkap dengan tips merekam yang baik dan benar.

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini