Pemakaman Unik di Dunia serta Makna Perbedaan dan Tradisi Kematian

Primaradio.co.id – Kehidupan dan kematian adalah dua sisi mata uang yang abadi, di seluruh dunia, manusia merayakan, meratapi, dan menghormati kematian melalui berbagai tradisi pemakaman unik di Dunia. 

Baca Juga : Konsep Pemakaman Ubah Mayat Menjadi Pohon Ramah Lingkungan

Dari benua Asia hingga Amerika, setiap pemakaman mengandung pesan mendalam sekaligus cerminan keanekaragaman budaya manusia. Sehingga menjadi kajian yang menarik untuk kita bahas bersama-sama sekarang.

Artikel ini akan menjelajahi makna umum pemakaman, mengapa pemakaman berbeda di setiap negara, serta daftar beberapa pemakaman unik di dunia agar memberikan tambahan wawasan kepada pembaca.

Makna Umum Pemakaman Unik di Dunia

Pemakaman adalah suatu proses untuk memberikan penghormatan terakhir kepada orang yang telah meninggal serta untuk membantu jiwa mereka dalam transisi ke dalam alam berikutnya.

Di dalam banyak budaya serta agama, pemakaman atau penguburan merupakan momen yang dianggap sakral, di mana keluarga dan masyarakat berkumpul untuk mengenang dan melepas orang yang telah pergi.

Ini adalah saat dimana penghormatan, empati,  ungkapan cinta digabungkan dalam satu upacara. Selain itu, prosesi ini juga mengajarkan pentingnya keterhubungan antara manusia dan alam semesta. 

Dalam penguburan tradisional, tubuh ditempatkan kembali ke dalam tanah, menyatu kembali dengan alam yang telah memberi kehidupan. Penguburan menjadi representasi siklus alam dan mengingatkan manusia lagi tentang kerentanannya dan keterbatasannya.

Mengapa Pemakaman Berbeda di Setiap Negara?

Perbedaan dalam tradisi pemakaman di setiap negara menyebabkan terjadinya pemakaman unik di dunia. Ini dapat kita bedah mendalam apa saja faktor penyebabnya dan tentu semua bermula oleh kepercayaan.

Agama serta kepercayaan memainkan peran penting dalam menentukan bagaimana kematian dan penguburan terlaksana. Misalnya, dalam agama Hindu, kremasi adalah cara untuk membebaskan jiwa dari lingkaran reinkarnasi.

Selanjutnya, ada faktor dibawah agama yang tidak lain adalah budaya serta tradisi lokal. Nilai-nilai budaya dan tradisi lokal memiliki pengaruh besar dalam cara penguburan manusia untuk lakukan. 

Sebagai contoh, pada negara Ghana, peti mati yang diukir mencerminkan kehidupan dan kepentingan almarhum. Tidak luput juga soal sejarah serta pengaruh luar dapat memengaruhi bagaimana proses terjadi.

Kolonialisme serta kontak dengan budaya lain juga dapat mempengaruhi cara penguburan. Beberapa tradisi mungkin telah berubah seiring waktu atau mengadopsi elemen-elemen baru dari luar.

Semua itu sebenarnya akan tergantung lagi dari geografi. Sebab letak lokasi suatu masyarakat juga memainkan peran dalam praktik penguburan manusia. 

Di daerah dengan tanah yang sulit untuk manusia gali, seperti pegunungan atau gurun pasir, alternatif penguburan mungkin akan manusia temukan, seperti pemakaman langit dengan membiarkan jasad termangsa burung burung besar.

Daftar Pemakaman Unik di Dunia

Melanjutkan pada pembahasan mengenai apa saja faktor yang sebabkan setiap daerah di berbagai penjuru dunia berbeda tradisinya, tidak lengkap tanpa memaparkan soal apa saja daftar pemakamannya, adapun daftarnya sebagai berikut.

Tradisi Pemakaman Tana Toraja

Tradisi penguburan pada Tana Toraja, Sulawesi Selatan, Indonesia, melibatkan upacara rumah sakit yang unik, di mana jenazah dianggap masih hidup dan berinteraksi dengan keluarga.

Umumnya juga masyarakat Tana Tora memumifikasi jasad pada tebing dan mengarak jasad ke kampung halaman. Uniknya tradisi ini membuat Tana Toraja kebanjiran wisatawan dari dalam dan luar negeri.

Pemakaman Unik di Dunia Ngaben Bali

Belum berlanjut ke luar negeri, masih berada di negara kita. Di mana jasad akan sengaja diletakan pada kamar kecil layaknya orang tidur, lalu keluarga masih beraktivitas seperti tidak terjadi apa apa.

Lalu mayat akan masuk ke dalam pura dalem sampai upacara selesai, biayanya yang sangat besar membuat tidak semua masyarakat Bali mampu melaksanakannya sebagai pilihan prosesi penguburan.

Sebab butuh patung sampai puluhan meter yang akan sengaja keluarga bakar dan terlarung ke dalam laut. Sehingga tidak heran bila biasanya prosesi akan terlaksana sesudah memiliki uang cukup.

Fantasy Coffins di Ghana

Pada negara Ghana, ada pemakaman unik di dunia dengan tradisi memahat peti mati menjadi bentuk yang unik, mencerminkan kehidupan almarhum, seperti ikan atau kendaraan.

Sky Burial di Tibet

Terbang ke daerah Tibet, praktik penguburan langit melibatkan memberi makan mayat kepada burung pemangsa, sebagai simbol kembalinya tubuh ke alam.

Sebab daerah ini terletak pada geografi yang tergolong pada dataran tinggi, membuat penguburan paling memungkinkan hanya melakukan sky burial daripada prosesi lainnya.

New Orleans Jazz Funerals di Amerika Serikat

Di New Orleans, Jazz funeral menjadi tradisi unik yang mana prosesi penguburan diiringi oleh musik jazz yang menggembirakan.

Penari Telanjang di Donghai China

Mungkin akan terdengar aneh bagi masyarakat Indonesia, tapi nyatanya pemakaman unik di Dunia dengan mengundang penari telanjang benar adanya. Bahkan semakin banyak penari telanjang akan semakin baik lagi.

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini