Definisi Uji Emisi Kendaraan, Simak Penjelasannya Dibawah

  1. Cek Kondisi Koil dan Busi

Agar bebas dan lulus dari uji emisi kendaraan, Anda dapat melakukan pengecekkan pada koil dan busi secara berkala. Jika kedua komponen tersebut sudah tidak layak pakai atau lama maka sangat disarankan untuk menggantinya dengan komponen baru.

Pasalnya, koil dan busi mempunyai peran cukup penting dalam mengelola sisa zat pembuangan dari pembakaran bahan bakar. Sehingga ketika komponennya sudah lama bisa saja kinerjanya menurun dan tidak optimal lagi.

  1. Mengecek Saluran Bahan Bakar serta Filter Udara

Pastikan untuk selalu mengecek saluran masuk bahan bakar digunakan serta memastikan filter udara sudah bersih. Filter udara tersebut juga mempunyai fungsi dalam mendeteksi adanya pembakaran dapat berjalan serta bekerja secara optimal.

  1. Mengecek Mesin Pendingin serta Pelumas

Pastikan bahwa ketika uji emisi kendaraan dilakukan, mesin pendingin dan pelumas dalam keadaan baik. Oli yang berperan sebagai pelumas akan mempengaruhi kadar karbon dioksida dihasilkan.

Sehingga jika oli sudah lama tidak diganti dan tidak diperhatikan akan membuat mesin bekerja tidak optimal dan mempengaruhi terhadap emisi gas buang. Dengan begitu akan menghasilkan berbagai zat-zat berbahaya.

Baca juga : Tata Cara Perpanjang SIM Online 2023, Simak Dibawah Ini

Beberapa tips ini dapat digunakan jika Anda melakukan perawatan berkala pada kendaraan. Sehingga selain menjaga kinerja mesin juga menurunkan produksi zat berbahaya ketika uji emisi kendaraan.

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini