Cara Mudah Menghafal Al-Qur’an yang Bisa Kamu Terapkan

Oleh karena itu, bacalah berulang kali walau hanya satu ayat saja. Hal ini jauh lebih baik daripada memaksakan diri untuk tergesa-gesa menambah hafalan. Belum tentu ayat-ayat yang sudah kamu hafalkan sebelumnya akan melekat di ingatan dalam waktu yang lama. 

  1. Berkumpul dengan Orang-Orang Sholeh dan Perbanyak Mendengarkan Murotal

Berkumpul dengan orang-orang sholeh adalah salah satu cara yang sebaiknya dilakukan ketika kamu sedang berproses menghafal Al-Qur’an. Karena lingkungan juga turut andil dalam memberikan dukungan dan senantiasa meneguhkan hati untuk menghafal Al-Qur’an. Jangan sampai proses menghafal Al-Qur’an yang sudah setengah jalan kamu lalui terhenti begitu saja karena salah pergaulan. Orang-orang sholeh sudah pasti akan selalu mengajak kebaikan termasuk menyelesaikan hafalan Al-Qur’an.  

Baca juga : Inilah Wanita Satu-satunya yang Namanya Disebut di Al Quran

Selain itu, kamu juga perlu perbanyak mendengarkan murotal atau ayat-ayat yang dilantunkan dengan irama merdu. Biasanya, cara ini efektif untuk melancarkan upaya seseorang ketika sedang menghafal Al-Qur’an. Lantunan murottal yang kamu dengarkan secara berulang kali dapat memudahkan dalam mengingat hafalan Al-Qur’an.

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini