9 Rekomendasi Objek Wisata Indonesia yang Bersejarah

Gereja Katedral 

Rekomendasi destinasi bersejarah berikutnya yang bisa kalian kunjungi adalah Gereja Katedral di Kota Jakarta. Menjadi tempat ibadah umat nasrani, Gereja Katedral juga memiliki cerita sejarah tersendiri. 

Peninggalan bersejarah ini juga termasuk ke dalam salah satu situs cagar budaya dengan arsitektur sangat unik nan megah. Bukan hanya melihat keindahan arsitekturnya saja, tetapi juga bisa belajar mengenai penyebaran agama Katolik disini. 

Ketahui Manfaat Berwisata Sejarah

Objek Wisata Indonesia

Dengan berkunjung ke objek wisata Indonesia bersejarah ternyata bukan hanya sebagai sarana untuk melepas penat saja, tetapi juga bisa memperoleh sejumlah manfaat nantinya. Misalnya saja adalah bisa membantu untuk meningkatkan pengetahuan seputar budaya dan sejarah. 

Sebab ketika kalian berkunjung ke tempat bersejarah, maka dapat belajar mengenai peristiwa, tokoh penting sekaligus tradisi di masa lampau. Tentu saja hal tersebut bisa membantu memperdalam pengetahuan sejarah dan warisan budaya. 

Selain itu, juga bisa menjadi sarana pembelajaran dan edukasi terutama kalau wisata mempunyai museum ataupun pameran. Hal tersebut tentu akan memberikan pengalaman tidak terlupakan bagi wisatawan. 

Manfaat berkunjung ke wisata sejarah ternyata juga bisa menumbuhkan rasa kebanggaan sekaligus identitas nasional. Ini akan membuat kecintaan terhadap Indonesia akan tumbuh dengan jiwa nasionalis juga akan meningkat.

Baca Juga : 10 Tempat Wisata di Jakarta yang Menarik untuk Berlibur

Selain berwisata alam, berwisata bersejarah dapat menjadi salah satu pilihan terbaik untuk menghabiskan waktu luang. Terlebih lagi ada banyak objek wisata Indonesia sejarah yang bisa kalian kunjungi liburan kali ini. 

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini