Walkman, Memori Nostalgia Penggemar Musik Sejati Dunia

Kembali memproduksi pemutar musik tersebut tapi dengan sentuhan modern, ini bisa menjadi pengobat masa lalu dengan tetap tidak mau ketinggalan jaman di era serba digital seperti sekarang.

Kondisi ini menandakan bahwa adanya tanda kebangkitan meski tidak langsung booming seperti era tahun 90-an. Perlu tahapan agar banyak orang sadar tentang kualitas audio sendiri.

Kembali Populer di Kalangan Pecinta Musik

Meskipun sudah kami katakan menurun serta tutup produksi versi kaset tahun 2010, tapi tetap ada masanya kembali akan berjaya di puncak, sebab gaya hidup itu akan selalu berputar terus menerus.

Pilihan retro seperti Walkman tentu akan kembali laris manis dalam beberapa tahun ke depan, ditandai dengan banyaknya kalangan Audiophile yang kembali menggandrungi pemutar musik legendaris dari Sony Jepang tersebut.

Baca juga: YMusic Apk Terbaru 2023 Dengar YouTube Saat Lockscreen

Audiophile adalah orang-orang dengan kecintaan terhadap musik berkualitas tinggi, biasanya tidak takut untuk keluar uang banyak hanya demi mendapatkan kualitas suara terbaik untuk musik mereka, tentu ini hanya sebuah kalangan.

Tapi, meski begitu tetap tren akan tercipta dari sebuah kalangan, terlebih kini Sony memproduksi dengan sentuhan modern serta dilengkapi dengan berbagai fitur menarik seperti bluetooth tanpa perlu audio jack.

Banyaknya fitur baru tersebut tetap memperhatikan kualitas suara sehingga tidak ada korban dari inovasi tersebut. Selain itu harga juga terbilang terjangkau karena hanya ratusan ribu untuk keluaran terbaru tahun ini.Tunggu saja kelanjutan dari kebangkitan sang legenda hidup dari Sony tersebut. Terlebih sekarang banyak perusahaan yang membuat produk pemutar musik portable mirip dengan Walkman untuk para penggemar musik bertema vintage.

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini