5 Film Action Terbaik Hollywood Sepanjang Masa

Jangan mengaku pecinta sinema aksi jika tidak pernah menonton deretan film action terbaik Hollywood sepanjang masa. Tidak bisa dipungkiri bahwa genre aksi memang memiliki daya tarik tersendiri sehingga mampu menyita hati para penontonnya.

Baca Juga : Nonton Film Wonka 2023 Petualangan dalam Dunia Fantasi

Mulai dari adegan menegangkan sampai plot twist cerita yang tidak terduga dapat kalian temukan dalam genre satu ini. Apalagi seiring berkembangnya zaman dan teknologi membuat grafik dari kebanyakan film menjadi semakin keren.

Daya Tarik Genre Aksi

film action terbaik Hollywood

Sebenarnya, daya tarik dari setiap genre bisa memiliki nilai-nilai berbeda tergantung siapa yang menikmatinya. Tidak semua orang bisa sependapat bahwa apa yang kita sebut menarik juga menarik bagi orang lain.

Oleh karena itu, sebelum membahas mengenai deretan film action terbaik Hollywood, mari kita ketahui dulu seperti apa daya tariknya. Di antaranya seperti kualitas dan produktivitas di dalamnya yang terasa lebih hidup.

Misalnya saja seperti dalam Heathers yang premisnya melibatkan hal-hal tidak proporsional dengan cara ekstrem. Hal tersebut adalah demi mendapatkan perhatian juga memberikan gravitasi dalam tindakan seseorang.

Dalam genre aksi, manusia juga kerap menjadi ingat bahwa dirinya memiliki hak pilihan yang nyata di dunia. Karena manusia sendiri terkadang memiliki kelambanan tindakan akibat penundaan ataupun keraguan dalam dirinya. 

Sehingga mayoritas penonton akan mendapat suguhan mengenai gaya hidup sehari-hari juga konflik-konflik mendesak di dalamnya. Tontonan seperti ini cenderung seperti menjadi sebuah pelarian menarik dari dunia nyata.

Padahal, kehidupan bukan sekadar kisah ringkas seperti dalam sinema-sinema yang kalian tonton. Seolah-olah mudah menciptakan situasi sempurna agar memperingkas penyelesaian masalah. Sehingga pada dasarnya, pertarungan halus selalu terjadi setiap hari.

Sehingga, genre aksi merupakan versi ekstrem dari kegiatan dalam hidup, yaitu bahwa setiap orang dapat mengatasi pertempuran besar dalam dunianya. Atau bisa juga menjadi pertunjukan dalam mengagumi tontonan bersama sekantung popcorn.

5 Film Action Terbaik Hollywood

film action terbaik Hollywood

Setelah mengetahui bagaimana daya tariknya, kalian yang masih baru dalam dunia action pasti memerlukan rekomendasi. Berikut ini adalah deretan rekomendasi untuk kalian berdasarkan rangkuman situs IMDb :

The Lord of The Rings: The Return of The King (2003)

Film The Return of The King merupakan sekuel ketiga trilogi The Lord of The Rings. The Return of The King (TRTK) memiliki Peter Jackson sebagai sutradaranya dan berhasil menjadi film action terbaik Hollywood.

Di seri sebelumnya, yaitu The Two Towers, Frodo bersama Sam dan Gollum melakukan perjalanan menuju Gunung Doom. Di seri kali ini, perjalanan ketiganya terus berlanjut memasuki ujung perjalanan demi menghancurkan cincin utama.

Film action terbaik Hollywood yang rilis pada 17 Desember 2003 ini menjadi salah satu dengan kritik paling banyak. Tetapi, hal tersebut tidak menghalanginya menjadi Box Office tersukses sepanjang masa.

Total sebanyak 11 Academy Award dari 11 nominasi berhasil menjadi milik sekuel trilogi ini. Hal tersebut menjadikannya saingan Titanic juga Ben-Hur sebagai pemenang terbanyak dalam Academy Award. Bukan hanya itu, bahkan Oscar pun berhasil berada di tangan. 

Rating di IMDb untuk sekuel ini berada pada angka 9.0 dengan 1,9 juta vote. Tetapi, seri-seri sebelumnya juga patut mendapatkan pujian besar karena tidak kalah sukses dengan rating 8,8 pada seri pertama dan kedua.

The Dark Knight (2008)

Batman The Dark Knight menjadi film action terbaik Hollywood selanjutnya yang merupakan besutan Christopher Nolan. Sama seperti TRTK, Dark Knight juga merupakan bagian dari sebuah trilogi dalam Batman.

Dalam Dark Knight, Batman akan menghadapi musuh bebuyutannya, yaitu Joker. Tantangannya juga sudah bukan dalam hal fisik saja tetapi juga psikologi. Karena Joker ini memiliki ambisi untuk menghancurkan Gotham City.

Batman kemudian berjuang bersama Harvey Dent dan Gordon agar bisa menghentikan semua itu sebelum terlambat. Terkait bagaimana hasil akhirnya, maka bisa tonton secara full agar mengetahui alasan Dark Knight masuk dalam list ini.

Dark Knight sendiri memiliki rating sama seperti film action terbaik Hollywood sebelumnya, yaitu di angka 9,0 dengan 2,7 juta vote. Selain itu, Dark Knight juga berhasil memenangkan 2 piala Oscar.

Inception (2010)

Selanjutnya ada Inception yang menceritakan mengenai pencurian informasi rahasia melalui teknologi berbagi mimpi. Sebagai salah satu karya dari Christopher Nolan, Inception menggabungkan elemen aksi dengan fiksi ilmiah.

Akan tetapi, tentunya setiap misi tidak selalu berjalan secara mulus, hingga akhirnya Cobb (Leonardo DiCaprio) beserta timnya harus pergi. Cobb dan tim perlu menyelamatkan diri agar tidak terjebak dalam dunia mimpi. 

Untuk ratingnya sendiri, Inception berhasil memperoleh di angka 8,8 dari 2,4 juga vote. Selain itu, Inception juga berhasil memenangkan 4 piala Oscar.

The Matrix (1999)

Deretan film action terbaik Hollywood selanjutnya berhasil The Matrix tempati dengan rating 8,7 dari 2 juta vote. Perlu kalian ketahui, bahwa sinema Box Office ini sangat populer pada masanya.

Di dalamnya kalian akan melihat aksi Neo (Keanu Reeves) yang khas sehingga Matrix sendiri berhasil menjadi deretan terbaik di genrenya. Nantinya, Neo akan Trinity (Carrie-Anne Moss) bawa ke sebuah dunia bawah tanah.

Setelah itu, Neo bertemu dengan Morpheus dan membuatnya kehilangan sesuatu berharga dalam dirinya. Matrix sendiri memiliki 3 sekuel tetapi tidak sesukses seri pertamanya ini.

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini