Resep Sarma Khas Turki yang Otentik dan Unik

Resep Sarma khas Turki menjadi salah satu sajian kuliner unik dari tanah Timur Tengah. Turki sendiri adalah negara yang tidak hanya terkenal dengan sejarah serta keindahan alamnya, tetapi juga dengan kekayaan kuliner menggoda selera.

Baca juga: Mengenal Resep Abon Ikan Manis yang Lezat dan Gurih

Salah satu hidangan yang patut dicoba adalah Sarma, sebuah kuliner khas negara ini yang lezat dan menggugah selera. Melalui artikel ini, kita akan coba jelajahi salah satu kuliner khas ini dan cara membuatnya di rumah.

Mengenal Seputar Kuliner Sarma

Resep sarma khas turki
Resep sarma khas turki

Turki sebagai sebuah negara yang kaya akan sejarah dan kebudayaan, juga terkenal dengan kelezatan kuliner tradisionalnya. Salah satu hidangan yang mendapat tempat istimewa di hati para pecinta makanan adalah Sarma.

Sarma sendiri berasal dari bahasa Turki yang berarti gulung. Resep Sarma khas Turki adalah hidangan tradisional yang terdiri dari daun anggur dengan isian campuran nasi, daging cincang, dan rempah-rempah lezat. 

Hidangan ini kemudian digulung menjadi bentuk silinder kecil lalu dimasak hingga matang. Cara penyajian Sarma adalah dengan saus yogurt, sehingga akan memberikan sentuhan kesejukan serta kelembutan pada setiap gigitannya.

Sejarah Kuliner Sarma Khas Turki

Resep sarma khas turki
Resep sarma khas turki

Membuat Sarma adalah seni warisan dari generasi ke generasi di negara ini. Pembuatannya menjadi acara sosial yang melibatkan anggota keluarga dari berbagai usia. Prosesnya juga memerlukan ketelatenan serta keahlian dalam menggulung daun anggur dan menyusunnya rapi sebelum dimasak dengan hati-hati.

Sejarah Sarma dapat ditelusuri kembali ke zaman Kekaisaran Ottoman dari abad ke-14 hingga ke-20, di mana hidangan ini menjadi favorit di istana Sultan. Asal-usul hidangan ini juga dapat ditemukan dalam budaya kuliner beragam, seperti Yunani, Armenia, dan negara-negara Mediterania lain.

Para ahli sejarah percaya bahwa resep Sarma khas Turki pertama kali muncul sebagai cara praktis untuk menyimpan dan mengawetkan makanan, terutama sayuran. Dengan menggunakan daun anggur atau kubis sebagai bahan pembungkus. 

Bahan tersebut membuat masyarakat Ottoman dapat menyimpan berbagai macam bahan makanan untuk konsumsi jangka panjang. Dari istana Sultan, kuliner ini menyebar ke rumah-rumah orang Turki dan akhirnya menjadi hidangan populer di seluruh negara.

Penyebaran Global Resep Sarma Khas Turki

Resep sarma khas turki
Resep sarma khas turki

Seiring berjalannya waktu, Sarma tidak hanya tetap sebagai hidangan lokal di Turki. Dengan migrasi masyarakat Turki ke berbagai belahan dunia, hidangan ini juga mengikuti jejak dan menjadi salah satu hidangan internasional populer.

Di berbagai negara Eropa, Amerika Utara, dan Timur Tengah, kuliner khas Turki ini menjadi hidangan yang dicari dan diakui oleh pecinta kuliner. Restoran-restoran Turki di seluruh dunia tidak lengkap tanpa sajian kuliner lezat ini.

Salah satu keistimewaan resep Sarma khas Turki adalah fleksibilitas dalam penggunaan bahan. Meski daun anggur adalah pilihan tradisional untuk membungkus, hidangan ini juga dapat menggunakan daun kubis, labu, atau bahkan daun pisang tergantung pada ketersediaan dan preferensi lokal.

Isinya juga bervariasi, mulai dari kombinasi daging cincang, nasi hingga versi vegetarian dengan campuran kacang, kacang lentil, dan bumbu-bumbu khas Turki. Keunikan rasa terletak pada perpaduan rempah-rempah seperti mint, kayu manis, dan daun salam yang membuat setiap gigitan menjadi sebuah pengalaman tidak terlupakan.

Resep Sarma Khas Turki

Resep Sarma Khas Turki
Resep Sarma Khas Turki

Turki, negeri yang terkenal dengan kekayaan budaya, juga mempesona lidah kita dengan hidangan khas lezat. Hidangan ini terdiri dari daun anggur yang digulung lalu diisi dengan campuran daging, beras, dan rempah-rempah kaya rasa.

Jika kalian sedang mencari pengalaman kuliner otentik dari Turki, tidak ada yang lebih memuaskan daripada menyantap Sarma lezat. Berikut kita akan coba resep untuk membuat kuliner khas ini dengan mudah di rumah.

Bahan-bahan

Bahan-bahan yang kita butuhkan antara lain satu kilogram daun anggur kering, 300 gram daging cincang, bisa menggunakan daging sapi atau daging kambing. Lalu satu setengah cangkir beras, satu buah bawang besar, kemudian cincang halus.

Bahan tambahan lain seperti setengah cangkir minyak zaitun, dua sendok teh tomat pasta, satu sendok teh bubuk jintan, garam dan lada secukupnya. Untuk bahan pelengkap dapat menggunakan yogurt Yunani untuk saus, dua siung bawang putih cincang halus, dan minyak zaitun untuk penyajian.

Langkah-langkah Membuat Sarma

  • Langkah pertama resep Sarma khas Turki adalah menyiapkan daun anggur dengan merendam daun anggur kering dalam air hangat selama kurang lebih 30 menit hingga menjadi lebih lembut. Lalu bilas daun anggur menggunakan air dingin dan tiriskan.
  • Langkah kedua adalah persiapan isian. Pertama panaskan minyak zaitun dalam wajan besar, lalu tumis bawang hingga harum. Tambahkan daging cincang, masak hingga berubah warna. Campurkan beras, tomat pasta, bubuk jintan, garam, dan lada ke dalam adonan daging tersebut. 
  • Aduk rata dan masak hingga beras setengah matang. Langkah ketiga adalah mengisi daun anggur dengan isian yang telah kita buat tadi. Letakkan satu lembar daun anggur dengan sisi bertekstur ke bawah di permukaan kerja.
  • Letakkan sekitar satu sendok makan adonan di tengah daun anggur. Lipat sisi kanan dan kiri daun anggur ke arah dalam, kemudian gulung dari bawah menuju ke atas hingga membentuk gulungan rapat. Lakukan langkah tersebut pada semua daun anggur.
  • Langkah selanjutnya dari resep Sarma khas Turki adalah memasak setiap gulungan yang telah dibuat. Susun gulungan rapat-rapat di dalam panci. Lalu tambahkan air secukupnya hingga menutupi Sarma. Masak menggunakan api kecil selama 45 hingga 60 menit atau sampai daun anggur dan isian matang.
  • Langkah berikutnya adalah penyajian dengan saus yoghurt dan minyak zaitun. Pertama campurkan yogurt Yunani dengan bawang putih cincang. Lalu sajikan Sarma yang telah matang dengan saus yogurt di atasnya. Terakhir teteskan minyak zaitun secukupnya sebelum disajikan.

Keunggulan Kuliner Sarma Khas Turki

Resep sarma khas turki
Resep sarma khas turki

Sarma memiliki rasa luar biasa dan unik. Daun anggur yang digunakan untuk membungkus isian memberikan cita rasa khas serta lembut. Kombinasi daging cincang, nasi serta rempah-rempah memberikan hidangan ini kelezatan tidak tertandingi.

Selain lezat, Sarma juga menyajikan nutrisi seimbang. Resep Sarma khas Turki dengan kombinasi daging, nasi serta berbagai rempah-rempah membuat hidangan ini mengandung protein, karbohidrat serta vitamin yang diperlukan tubuh. 

Bagi kalian yang menjalani pola makan vegetarian, hidangan ini dapat diadaptasi dengan mudah. Penggunaan isian yang terdiri dari nasi, kacang-kacangan serta rempah-rempah akan tetap menghasilkan hidangan lezat dan memuaskan tanpa daging.

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini