3 Resep Tart Gulung Empuk, Cocok untuk Keluarga dan Jualan!

Jika kalian suka membuat kue, maka tentu membutuhkan berbagai resep tart gulung empuk. Tart atau bolu gulung  memang sudah menjadi salah satu makanan manis yang memiliki banyak penggemar saat ini.

Baca juga: Resep Apem Kukus Mekar Anti Gagal Tepung Beras & Terigu

Terlebih dengan banyaknya variasi resep, maka akan lebih banyak orang yang bisa menikmati sesuai rasa atau varian favoritnya. Oleh karena itu, selain untuk keluarga, kalian juga bisa menggunakan resep tart gulung empuk untuk jualan.

Untuk mengetahui berbagai resep makanan manis satu ini, silakan simak penjelasan lengkapnya melalui artikel berikut!

3 Resep Tart Gulung Empuk untuk Keluarga Maupun Jualan

3 Resep Tart Gulung Empuk untuk Keluarga Maupun Jualan
3 Resep Tart Gulung Empuk untuk Keluarga Maupun Jualan

Agar variasi hidangan bolu gulung kalian tidak monoton sehingga membuat keluarga atau pelanggan bosan, maka beberapa rekomendasi variasi yang dapat diikuti antara lain:

Tart Gulung Kukus Keju

Tidak seperti kebanyakan kue yang menggunakan oven, variasi pertama ini akan menggunakan kukusan. Oleh karena itu, resep pertama ini cocok bagi kalian yang tidak punya oven.

  • Bahan-Bahan

Beberapa bahan yang perlu kalian siapkan  untuk membuat tart gulung kukus keju adalah:

  • Bahan A: 2 butir telur, 1/2 sdt vanili bubuk, 50 gr gula pasir, 1 sdt TBM
  • Bahan B (kering): 50 gr tepung terigu, 1/2 sdt soda kue, 1/2 sdt baking powder, 1 sdt susu bubuk
  • Bahan C (cair): 3 sdm minyak goreng, 3 sdm creamer kental manis ditambah 2 sdm air (larutkan), Pewarna merah rose
  • Bahan Lainnya: butter cream, selai stroberi, keju cheddar parut
  • Cara Membuat

Untuk mendapatkan hasil yang sesuai dengan resep tart gulung empuk keju kukus, maka langkahnya:

  • Mixer bahan A hingga kental berjejak dengan menggunakan kecepatan tinggi, lalu masukkan bahan B yang telah kalian ayak sebelumnya
  • Mixer atau aduk dengan kecepatan rendah agar tepung tercampur rata dengan bahan A, lalu masukkan pewarna merah beberapa tetes sampai mendapatkan warna yang kalian inginkan, lalu aduk rata
  • Masukkan bahan C dengan urutan creamer, kental manis serta air, kemudian aduk merata, baru masukkan minyak goreng
  • Persiapkan loyang ukuran 20 x 20 cm yang telah beralas kertas roti dengan sedikit margarin dan keju
  • Masukkan semua adonan dan hentakkan loyang sampai terlihat merata
  • Masukkan ke dalam kukusan yang telah panas sekitar 15 menit atau sampai matang menggunakan api kompor sedang
  • Setelah matang, keluarkan kue dan lepaskan kertas roti, setelah itu gulung dengan memasukkan selai keju, kemudian tunggu sampai set dan bisa kalian hidangkan dengan menambahkan butter cream serta parutan keju

Tart Gulung Panggang

Jika mempunyai alat panggang, maka cobalah untuk memakai resep tart gulung empuk kedua ini.

  • Bahan

Beberapa bahan membuat versi bolu panggang adalah:

  • Bahan Motif: 20 gr tepung terigu, 1 butir telur, 1 sdm susu cair, 30 gr gula, 15 gr tepung maizena, 1 sdt SP, pewarna secukupnya
  • Bahan Tart: 25 gr tepung terigu, 30 gr gula pasir, 5 gr susu bubuk, 5 gr tepung maizena, 2 butir telur, 45 gr margarin cair, 1/2 sdt SP, 1/2 sdt vanila bubuk
  • Isian: Selai stroberi secukupnya
  • Cara Membuat

Langkah mendapatkan hasil sesuai resep tart gulung empuk panggang antara lain:

  • Persiapkanlah dua lembar kertas roti ukuran 20 x 20 cm dan buat motif sesuai selera.
  • Setelah itu persiapkan semua bahan motif ataupun bolu dan pisahkan
  • Pada adonan motif, silakan kocok hingga kental berjejak dan pisah menjadi beberapa agar bisa kalian tambahkan pewarna
  • Masukkan setiap warna ke dalam piping bag dan gunting ujungnya
  • Kemudian mulailah menggambar dan diamkan di dalam freezer selama sepuluh menit.
  • Sambil menunggu adonan motif, mulailah membuat bolu dengan mengocoknya kecuali margarin. Setelah berjejak, masukkan margarin cair kemudian aduk menggunakan teknik aduk balik sampai merata
  • Keluarkanlah hasil motif dan pindahkan ke dalam loyang, lalu masukkan adonan bolu
  • Pangganglah sampai matang dengan suhu 200 Derajat Celcius menggunakan api atas bawah
  • Setelah matang mulailah menggulung dengan memasukkan selai stroberi secukupnya dan tunggu hingga set

Tart Gulung Tiramisu

Jika kalian termasuk penggemar olahan berbahan dasar tiramisu, maka cobalah resep tart gulung empuk ketiga yang bisa memiliki nilai jual cukup tinggi di pasaran.

  • Bahan

Beberapa bahan untuk mendapatkan rasa tiramisu pada olahan ini di antaranya adalah:

  • Bahan A: 40 gr icing sugar, 4 kuning telur, 80 gr tepung protein sedang (protein 9 sampai 10%), 2 gr garam, 4 gr coffee instant granule, 30 ml susu cair, 30 ml unflavored oil, 
  • Bahan B (Meringue): 45 gr gula pasir, 4 putih telur, 1/2 sdt cream of tartar, bubuk kopi halus atau cokelat bubuk untuk assembly  secukupnya, icing sugar untuk taburan sebelum digulung secukupnya 
  • Bahan Filling (Isian): 35 gr whipping cream (1), 185 gr whipping cream (2), 95 gr cream cheese, 12 gr gelatin mass
  • Cara Membuat

Langkah untuk mendapatkan rasa yang sesuai dengan resep tart gulung empuk tersebut antara lain:

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini