Resep Abon Ayam Kering yang Mudah beserta Panduannya

Salah satu solusi lauk praktis yang perlu kalian coba adalah resep abon ayam kering. Hal tersebut merupakan pilihan hidangan enak namun bisa awet cukup lama. Tidak jarang banyak masyarakat membuat dalam jumlah banyak lalu menyimpannya di lemari.

Baca Juga : Resep Papeda Cilung Simple Kenyal dan Lezat Bikin Nagih

Pilihan lauk kali ini juga menjadi solusi bagi yang hidup di perantauan, bekerja atau kuliah. Sehingga sangat wajar jika menjadi menu sangat populer di tengah masyarakat Indonesia. Jika ingin membuatnya sendiri di rumah silahkan menyimak panduannya di bawah ini.

Resep Abon Ayam Kering Menggugah Selera Makan

resep abon ayam kering

Sebagai salah satu pilihan cukup praktis dan cocok di lidah masyarakat Indonesia, pastinya ada beberapa cara pembuatan. Salah satunya adalah inspirasi masakan pertama, yang memberikan sentuhan kecap sebagai pelengkapnya.

Secara umum ada banyak model panduan memasak yang bisa kalian ikuti. Pastinya setiap instruksi memiliki cita rasanya sendiri. Meski begitu kalian bisa memilih pilihan resep terbaik sesuai selera masing-masing.

Resep Abon Ayam Kering Kecap

Bahan Utama:

  • Daging ayam ¼ kg
  • Bawang merah 5 siung
  • Bawang putih 3 siung
  • Sereh 1 batang (geprek)
  • Daun jeruk 3 lembar
  • Daun salam 2 lembar
  • Kemiri 2 butir
  • Ketumbar 6 butir
  • Bumbu Tambahan:
  • Gula pasir
  • Garam
  • Minyak wijen
  • Garlic powder
  • Kecap manis

Cara membuat resep abon ayam kering secara mudah:

  • Silahkan mengukus ayam sebagai langkah pertama pembuatan, lalu angkat jika sudah benar-benar matang. Lanjutkan suwir dan cincang daging ayam sampai sedikit lembut lalu sisihkan.
  • Berikutnya cuci semua bumbu yang sudah kita siapkan sebelumnya. Haluskan bahan tambahan, seperti ketumbar, kemiri dan bawang merah, bawang putih.
  • Langkah ketiga siapkan wajan dan tumis menggunakan unsalted butter. Beri tambahan sedikit air kemudian masukkan gula pasir dan garam. Jangan lupa tambahkan garlic powder, sereh, kecap manis dan daun-daunan lainnya.
  • Dalam membuat resep abon ayam kering ini, silahkan menggunakan api kecil agar nantinya tidak mudah gosong. Jangan lupa untuk terus mengaduk agar semuanya tercampur secara merata.
  • Jika sudah keluar aroma harum dari wajan silahkan masukkan ayam, yang sebelumnya sudah kita haluskan. Disini kalian perlu mengaduk kembali hingga semua ayam terkena bumbunya.
  • Masak sampai semua benar-benar meresap tapi tidak perlu terlalu lama. Ketika sudah meresap lakukan tes rasa dan sajikan.

Resep Abon Ayam Kering Super Pedas

Bahan Pembuatan:

  • Bagian dada 1 kg buang tulangnya lebih dulu
  • Bawang merah 8 siung
  • Bawang putih 3 siung
  • Tumbar 2 sd
  • Kunyit 3 cm
  • Gula merah 100 gram
  • Cabai rawit 10 pcs atau lebih
  • Kaldu jamur ½ sdt
  • Garam secukupnya

Cara pembuatan resep abon ayam kering pedas:

  • Pertama masukkan semua bumbu halus di atas pada blender. Blender semuanya sampai halus dan tambahkan sedikit minyak goreng atau air. Hal ini bertujuan agar bumbu bisa cepat halus dan sedikit encer.
  • Berikutnya silahkan mencuci bersih dada ayam. Lanjutkan dengan merebus bagian ayam tersebut sampai matang semuanya. Jika sudah matang tiriskan sebentar sampai benar-benar kering.
  • Dada yang sudah kering silahkan tumbuk menggunakan cobek sampai halus. Disini kalian perlu memasukkan semua bumbu halus pada cobek berisi ayam. Aduk-aduk sampai semua bumbu merata pada daging tumbukkan menggunakan spatula.
  • Jangan lupa menyiapkan wajan dan panaskan minyak lebih dulu. Jika minyak sudah panas masukkan campuran ayam dan bumbu ke dalam wajan. Goreng campuran daging dan bumbu tersebut sampai berwarna kecokelatan.

Resep Abon ayam Kering Sederhana

Persiapan Bahan:

  • Dada tanpa tulang 1 kg
  • Daun jeruk 5 lembar
  • Daun salam 5 lembar
  • Batang sereh 2
  • Minyak goreng secukupnya
  • Air secukupnya
  • Garam
  • Bumbu Halus
  • Bawang merah 8 butir
  • Bawang putih 7 siung
  • Jahe 1 ruas
  • Kunyit 1 ruas
  • Lengkuas 1 ruas
  • Kemiri 4 butir
  • Ketumbar 1 sdt
  • Gula merah 100 gram

Proses pembuatan abon ayam kering secara praktis:

  • Langkah pembuatan resep ini cukup sederhana sederhana. Pertama kalian perlu membersihkan ayam sampai terlebih dahulu. Jika sudah bersih lanjutkan merebus bagian dada menggunakan sedikit air.
  • Sebelumnya tambahkan tambahkan daun salam dan serai pada air rebusan. Setelah itu kalian bisa mulai rebus sampai matang.
  • Jika sudah matang kalian perlu meniriskan ayam sampai kering terlebih dahulu. Ketika sudah kering tumbuk daging tersebut sampai halus dan suwir-suwir menjadi bagian lebih kecil.
  • Beralih pada bagian bumbu disini masyarakat perlu menghaluskan bumbu, yang sebelumnya sudah dicuci bersih. Setelah itu haluskan memakai blender dan jangan lupa tambahkan sedikit air. Blender sampai benar-benar halus.
  • Lanjutkan menumis semua bumbu halus sampai mengeluarkan aroma harum.
  • Langkah resep abon ayam kering selanjutnya yaitu masukkan kurang lebih 1 sendok minyak goreng untuk menumis. Jika minyak sudah panas masukkan lebih dulu bumbu halus.
  • Tambahkan juga lengkuas, daun jeruk dan tumis sampai semuanya layu. Aduk semuanya bersama bumbu halus tersebut.
  • Aduk-aduk sampai semuanya benar-benar harum. Disini kalian tidak perlu menambahkan minyak lagi. Cukup tambahkan sedikit air rebusan ayam ke dalam wajan lalu masukkan daging, yang sudah kalian suwir.
  • Tumis sampai semua bumbu meresap sempurna pada olahan ini. jangan lupa untuk memakai api kecil agar tidak gosong.
  • Disini proses pembuatannya membutuhkan 2 tahapan penggorengan. Sehingga setelah gorengan pertama perlu menyiapkan minyak kembali. Disini pastikan kalian memakai minyak goreng dengan jumlah banyak
  • Jika minyak sudah panas kecilkan api dan tunggu beberapa saat. Disini kalian perlu menggoreng kembali secara bertahap. Pastikan memasukkan sedikit demi sedikit agar bisa matang secara sempurna.
  • Goreng abon setengah matang tersebut. Angkat jika warnanya sudah berubah kecokelatan. Ulangi sampai semua melalui penggorengan dua kali.
  • Setelah selesai menggoreng biarkan abon dalam tempat luas terlebih dahulu. Hal ini bertujuan agar abon segera kering. Setelah kering kalian bisa memasukkannya pada toples.

Baca Juga : Resep Ayam Masak Tuturuga Sederhana Tetapi Rasanya Enak

Umumnya ada beberapa pilihan menu yang bisa kalian pakai dalam membuat resep kali ini. Inspirasi masakan hemat satu ini memang populer di masyarakat. Dari banyaknya pilihan menu tersebut pastinya kalian dapat mencoba resep abon ayam kering ini.

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini