Resep Cemilan Sehat Overnight Oatmeal Enak Mudah Memasaknya

Mengonsumsi cemilan sehat overnight oatmeal saat pagi hari menjadi favorit banyak orang. Terutama bagi kalian yang suka hidangan mudah. Walaupun biasanya hangat, tapi bisa memakannya saat oat masih dingin.

Baca Juga : Resep Papeda dan Ikan Kuah Kuning Ala Papua

Pada dasarnya membuat menu satu ini sederhana yakni dengan cara merendamnya. Bahan rendaman tersebut bisa berupa susu beserta selat kacang. Tentu akan merendam semalaman supaya mengeluarkan rasa yang lebih gurih.

Kalau melihat dari teksturnya lebih baik jika menggunakan rolled oats. Sementara itu agar semakin sehat bisa menambahkan pisang, chia seeds, almond dan sebagainya. Tentu buah-buahan lain juga bisa kalian tambahkan.

5 Resep Cemilan Sehat Overnight Oatmeal dan Manfaatnya

Cemilan Sehat Overnight Oatmeal

Sajian oatmeal overnight sebenarnya tidak jauh berbeda jika kalian membandingkan oats biasa. Tapi perbedaannya yakni karena akan merendam selama semalaman. Tidak heran akan mengeluarkan manfaat yang jauh lebih optimal.

Kesehatan karena cemilan sehat overnight oatmeal dapat meningkat karena seratnya semakin tinggi. Penyebabnya tidak lain karena menimbulkan rasa kenyang lebih lama. Wajar apabila dapat menjadi alternatif pengganti nasi.

Kandungan maupun manfaatnya memang lebih baik jika membandingkan dengan nasi. Khususnya karena memiliki serat, protein, mineral maupun vitamin tinggi. Kekayaan nutrisi membuat kalian perlu mengikuti berbagai resep oat overnight.

Resep Oatmeal Overnight Klasik dan Standar

Apabila membandingkan resep cemilan sehat overnight oatmeal klasik dengan lainnya tidak jauh berbeda. Khususnya karena hampir keseluruhan memanfaatkan bahan sama. Meski begitu untuk resep standar punya rasa yang lebih ringan.

Bahan

  • Oat tradisional.
  • Yoghurt agar tekstur lebih creamy dan protein bertambah.
  • Susu tanpa pemanis agar lebih sehat.
  • Chia seeds secukupnya saja.
  • Perisa vanila secukupnya.
  • Pemanis seperti pisang, kurma atau sirup maple sesuai selera.

Cara Membuat

  • Dalam pembuatan cemilan sehat overnight oatmeal klasik cukup mudah. Pertama harus menyiapkan dulu setiap bahan dan mencampurkannya sampai merata.
  • Lalu masukkan dalam wadah kedap udara. Baru setelah itu masukkan ke kulkas.
  • Cara ini dapat membuat oatmeal maupun chia seeds terendam oleh susu.
  • Kemudian teksturnya berubah melunak dan bahkan sedikit mirip dengan pudding.
  • Pastikan menunggu semalaman untuk sarapan esok harinya supaya lebih menyehatkan.
  • Kelebihan resep ini adalah dapat bertahan sampai 4 hari lamanya. Tapi dengan syarat menyimpannya pada wadah kedap udara.
  • Dalam penyajiannya, kalian bisa menambahkan pemanis tambahan maupun topping lainnya jika menginginkannya.

Resep Oatmeal dengan Stroberi dan Alpukat

Jika kalian suka dengan buah-buahan, bisa mencoba cemilan sehat overnight oatmeal ini. Pastinya tambah segar karena buah stroberi dan alpukat. Tentu memiliki rasa yang semakin fresh sehingga manfaatnya bertambah.

Bahan

  • 4 sdm oatmeal.
  • 2 sdm madu.
  • 150 ml susu UHT.
  • Chia seeds secukupnya saja.
  • Tambahan topping yakni 4 buah stroberi.
  • Tambahkan juga 1/2 buah alpukat.

Cara Membuat

  • Langkah pertama yakni harus menyiapkan wadah berupa mangkuk atau jar.
  • Kemudian bisa menambahkan 4 sdm oat yang telah kalian siapkan dalam wadah.
  • Tambahkan juga chia seeds lalu menutupnya dan menyimpan pada kulkas semalaman.
  • Sajian akan lebih baik apabila menyajikannya saat pagi hari setelah menyimpan campuran tersebut.
  • Jangan lupa untuk menambahkan topping buah segera sesuai selera. Untuk menu ini artinya harus menambahkan stroberi atau alpukat.
  • Resep tersebut telah selesai dan dapat segera menyajikannya untuk sarapan.
  • Berkaitan dengan jumlah oatmeal sebenarnya bisa kalian sesuaikan kembali jumlahnya. Buah atau topping juga bisa diganti sesuai keinginan.

Resep Oatmeal Overnight dengan Peanut Butter

Untuk cemilan sehat overnight oatmeal ini cocok bagi kalian yang suka selai kacang. Pastinya berguna untuk menyantapnya khususnya saat sedang lapar. Apalagi cara membuatnya mudah dengan bahan yang sederhana.

Bahan

  • 100 gram rolled oats.
  • 4 sdm selai kacang.
  • 250 ml susu cair.
  • 4 sdm madu.
  • 50 gram kacang almond panggang.
  • 2 sdm chia seeds.
  • 2 sdm dark chocolate chips.
  • Topping: Kacang almond panggang, pisang, granola dan chia seeds.

Cara Membuat

  • Dalam pembuatan cemilan sehat overnight oatmeal selai kacang cukup mudah. Langkah pertama yakni dengan mengaduk rata susu cair bersama madu dan selai kacang.
  • Kemudian campurkan bersama rolled oats, dark chocolate chips, kacang almond hingga chia seeds.
  • Masukkan campuran tersebut pada wadah kedap udara.
  • Tuangkanlah campuran berupa susu lalu mengaduknya sampai merata.
  • Simpanlah campuran tersebut selama semalaman dalam kulkas.
  • Tuangkan oats tersebut pada mangkuk saji.
  • Sebelum memakannya, jangan lupa menambahkan beberapa topping sesuai selera.
  • Kalian bisa menambahkan kacang almond panggang, pisang, granola dan chia seeds sesuai persiapan.
  • Tapi dapat menambahkan bahan lain sesuai keinginan.

Resep Oatmeal Dengan Apel, Nanas dan Mangga

Kombinasi apel, nanas hingga mangga ternyata cocok sebagai tambahan dalam menu oatmeal. Karena merupakan buah artinya memberikan nilai segar tersendiri. Untuk membuat cemilan sehat overnight oatmeal tersebut, ikuti langkah berikut:

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini