Resep Ayam Teriyaki Saori Ala Hokben Sederhana Empuk

Bagi yang ingin mencoba buat menu masakan dengan bahan utama ayam bisa langsung ikuti resep ayam teriyaki simpel dengan rasa bintang lima.

Variasi masakan yang satu ini cocok sekali buat yang kurang suka makanan pedas. Ayam yang dimasak dengan saus teriyakin ini memiliki cita rasa khas tersendiri. Kalian juga pasti sering menjumpai menu makanan ini di restoran bukan.

Kini Primaradio akan membagikan resep ayam teriyaki sederhana sehingga bisa diikuti oleh semua orang. Soal urusan rasa tidak perlu dipertanyakan karena sudah pasti akan mengunggah selera. Buktikan sendiri dengan cara ikuti resep ayam teriyaki ala restoran yang akan admin sampaikan di dalam artikel ini.

Resep Ayam Teriyaki Lezat & Bergizi

resep-ayam-teriyaki-ala-hokben

Para pecinta ayam wajib untuk coba olahan masakan yang satu ini, yaitu ayam teriyaki. Kalau bosan dengan masakan ayam yang dibuat itu-itu saja kalian bisa coba masakan khas Jepang yang satu ini.

Ini juga bisa dijadikan sebagai ide jualan bila kamu ingin buat masakan yang berbahan dasar ayam. Untuk membuat resep ayam teriyaki ini juga tidaklah susah. Bahkan, ada juga bumbu simpel yang bisa dipakai sehingga tidak memerlukan banyak bahan yang lainnya.

Kami akan membagikan dua resep ayam teriyaki ala hokben dan juga versi yang simpel. Silahkan pilih sendiri mau recook resep yang mana. Sesuaikan saja dengan selera serta bahan dan bumbu yang kamu miliki di rumah.

Apakah menu masakan ini bisa dibuat juga oleh para anak kos? Tentu saja resep ayam teriyaki ini bisa juga dimasak oleh kamu yang berada di kosan dan hanya memiliki alat masak seadanya.

Langsung saja kita masuk ke pembahasannya.

Bahan Membuat Ayam Teriyaki Spesial Ala Resto

Bagi yang ingin ayam teriyaki menggunakan bahan yang sederhana saja tetap bisa lho. Rasanya tidak jauh berbeda dengan yang ada di Hokben. Jika kamu suka dengan ayam teriyaki ala hokben maka langsung saja kita coba masak ulang di rumah.

Tidak banyak bahan dan juga bumbu yang akan dipakai sehingga kamu tidak perlu sibuk mencarinya kemana-mana. Proses untuk memasak makanan yang satu ini juga sangatlah cepat.

Jadi, jika ingin masak ayam teriyaki di pagi hari untuk jadi ide bekal suami juga masih bisa lho.

Untuk bahan dan bumbu yang akan digunakan adalah sebagai berikut:

  • ayam bagian paha 500 gr (boleh yang sudah di fillet atau yang biasa)
  • bawang bombang 1/2 buah
  • daun bawang
  • biji wijen
  • kecap manis
  • kecap asin
  • saus tiram
  • minyak wijen
  • garam
  • lada bubuk
  • jahe 1 ruas
  • bawang putih 3 siung
  • gula

Cara Membuat Resep Ayam Teriyaki Ala Hokben

Proses memasak ayam teriyaki ini bisa dibilang sebentar. Daging ayam juga bukanlah jenis daging yang harus dimasak dalam waktu yang lama karena sebentar saja sudah empuk.

Kunci supaya saus ayam teriyaki benar-benar meresep ke dalam ayamnya maka harus dilakukan marinasi terlebih dahulu. Primaradio akan menjelaskan step by step untuk masak ayam teriyaki dari awal hingga akhir.

Buat yang mau coba membuat makanan ini bisa simak penjelasan di dalam artikel sampai selesai.

Berikut ini adalah langkah-langkah memasak ayam teriyaki spesial ala hokben:

  • Pertama, potong dadu ayam bagian paha lalu taruh di wadah.
  • Selanjutnya marinasi ayam dengan masukkan parutan jahe dan bawang putih. Setelah itu tuangkan kecap manis, kecap asin, saus tiram, dan juga minyak wijen.
  • Selanjutnya tambahkan garam, gula, dan juga lada secukupnya. Lalu aduk bumbu hingga merata ke semua ayamnya. Kemudian lapisi wadah marinasi ayam dengan plastik wrap dan masukkan ke kulkas selama 30 menit.
  • Iris tipis bawang bombay untuk dijadikan sebagai bahan pelengkap.
  • Panaskan minyak lalu masukkan ayam yang sudah dimarinasi. Aduk-aduk hingga harum dan tambahkan sedikit air. Tunggu hingga airnya menyusut.
  • Barulah masukkan bawang bombay ke dalam tumisan ayam teriyaki. Aduk daun bawangnya layu.
  • Ayam teriyaki siap disajikan dengan nasi panas. Untuk mempercantik tampilan kalian bisa taburkan bije wijen ke atas ayamnya.

Proses marinasi ayam minimal dilakukan selama 30 menit supaya bumbunya meresep ke dalam ayamnya. Atau kalian bisa mendiamkannya di kulkas lebih dari itu.

Kami menyarankan untuk memakai bagian paha karena daging bagian tersebut cenderung lebih cepat dalam meresep tiap bumbu. Nantinya rasa teriyakinya akan meresap sampai ke bagian dalam dagingnya.

Trik Memasak Resep Ayam Teriyaki Saori Simpel

resep-ayam-teriyaki-saori

Kalau kalian tidak memiliki banyak jenis saus, tetapi tetap ingin membuat ayam teriyaki. Maka ini bukanlah masalah besar mengingat sekarang sudah ada bumbu instanya.

Kamu bisa menggunakan saori saus teriyaki untuk membuat makanan yang satu ini. Namun, supaya rasanya lebih maksimal ada beberapa bumbu tambahan yang bisa dimasukkan.

Ini dia bumbu untuk membuat resep ayam teriyaki simpel menggunakan saori rasa mantap:

  • Ayam 1/2 kg
  • kecap manis 2 sdm
  • cabai hijau 5 buah
  • cabai merah 5 buah
  • bawang bombay 1/2
  • bawang putih 3 siung
  • kunyit bubuk
  • garam
  • lada
  • saori saus teriyaki

Sebelum masuk ke dalam tahap memasak ayam teriyaki, pastikan kalian sudah memotong ayamnya menjadi beberapa bagian.

Berikut ini adalah langkah-langkah membuat ayam teriyaki sederhana dengan saori saus teriyaki:

  • Pertama, bumbui ayam dengan kunyit bubuk, garam, lada bubuk, lalu masukkan saori saus teriyaki 2 sendok makan. Aduk semuanya sampai rata. Diamkan selama 20 menit agar bumbu meresap.
  • Sambil menunggu proses marinasi, iris tipis cabai hijau dan cabai merah. Lalu cincang halus bawang putih. Dan potong bawang bombay tipis-tipis.
  • Siapkan wajan lalu tambahkan margarin dan aduk hingga cair.
  • Setelah itu baru tumis bawang putih sampai harum dan juga bawang bombay.
  • Selanjutnya masukkan ayam yang sudah dimarinasi dan aduk lagi hingga rata.
  • Lalu masukkan kecap manis 2 sendok makan dan ratakan kembali. Berikutnya tambahkan sedikit air dan tunggu hingga mendidih.
  • Koreksi rasa dan tambahkan garam, lada, dan juga penyedap rasa supaya lebih enak.
  • Ayam teriyaki siap disajikan

Sekian pembahasan hari ini mengenai resep ayam teriyaki ala hokben yang pas sekali disantap dengan nasi panas.

Follow Primaradio.co.id untuk mendapatkan informasi teruptodate Disini